Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh Pembiayaan Terhadap Return On Asset (ROA) Pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk Periode 2009-2017

Hasibuan, Dumora Meylanna (2018) Pengaruh Pembiayaan Terhadap Return On Asset (ROA) Pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk Periode 2009-2017. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1440100010.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Salah satu fungsi pokok bank syariah adalah menyalurkan pembiayaan kepada masyrakat sebagaimana diatur dalam undang-undang perbankan syariah Nomor 21 Tahun 2008. Berdasarkan data yang diperoleh dari Otoritas Jasa Keuangan bahwa perkembangan pembiayaan dan Return On Asset (ROA) pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk Periode 2009-2017 mengalami fluktuasi. Kemudian terlihat ketidak sesuaian antara teori dengan kenyataan yang ada, kenaikan pembiayaan tidak diikuti dengan kenaikan Return On Asset (ROA) dan sebaliknya. Rumusan masalah adalah bagaimana pengaruh pembiayaan terhadap Return On Asset (ROA) Pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk Periode 2009- 2017. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pembiayaan terhadap Return On Asset (ROA) Pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk Periode 2009- 2017. Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan bidang ilmu manajemen keuangan dan analisis laporan keuangan. Pendekatan yang dilakukan adalah teori- teori yang berkaitan dengan pembiayaan dan rasio keuangan sebagai aspek-aspek atau bagian-bagian tertentu dari keilmuan tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi dan studi kepustakaan pada laporan publikasi keuangan perbankan melalui situs resmi Otoritas Jasa Keuangan dan Bank Indonesia, yaitu www.ojk.go.id dan www.bi.go.id serta literature maupun tulisan ilmiah yang relevan dengan penelitian. Dianalisis dengan menggunakan alat bantu statistik yaitu SPSS VERSI 24.00. Hasil analisis data menunjukan bahwa variabel Pembiayan memiliki - thitung<-ttabel (-4.518 < -1,690) dan signifikansi <0.05 Ha diterima, artinya bahwa Pembiayaan berpengaruh terhadap ROA. Sedangkan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,375 atau variabel pembiayaan (X) memberikan pengaruh hanya sebesar 37,5 persen terhadap Return On Asset (ROA) dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Pembiayaan; Return On Asset (ROA); Bank Syariah
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140207 Financial Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Mrs. Elysa Fitri Pakpahan
Date Deposited: 03 Apr 2020 08:58
Last Modified: 09 Apr 2020 13:40
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/180

Actions (login required)

View Item View Item