Siregar, Yetti Sarina (2015) Kepemimpinan guru perempuan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan. Masters thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1323100015.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (9MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kepemimpinan guru perempuan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan yaitu perilaku keteladanan guru perempuan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan, perilaku komunikasi interpersonal guru perempuan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan, perilaku pemberian reward guru perempuan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan, perilaku pemberian punishment guru perempuan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dilaksanakan dengan cara analisis kualitatif dengan langkah-langkah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menginformasikan beberapa hal. Pertama perilaku keteladanan guru perempuan dalam pembelajaran menunjukkan perilaku yang baik seperti kepribadian yang ramah, santun, kerapian, dan disiplin menjalankan tugasnya sebagai guru. Kedua, perilaku komunikasi interpersonal guru perempuan dalam pembelajaran berjalan dengan baik, komunikasi terjalin dengan dekat, selalu menggunakan bahasa yang santun dan mudah dimengerti siswa dan tidak membeda-bedakan siswa yang satu dengan lainnya, sehingga materi pembelajaran yang disampaikan mudah dipahami oleh siswa.Ketiga, perilaku pemberian reward guru perempuan dalam pembelajaran berupatepuk tangan (applause) dan kalimat-kalimat pujian, reward memberikan pengaruh kepada siswa, siswa semakin berani, semangat dan lebih giat dalam pembelajaran. Keempat, perilaku pemberian punishment guru perempuan dalam pembelajaran berupa teguran, nasehat, dan peringatan, punishment yang diberikan bertujuan untuk menanamkan rasa penyesalan dan mengubah perilaku siswa menjadi lebih baik.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Keywords: | Reward; Punishment; Kepemimpinan guru; PAI |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130308 Gender, Sexuality and Education |
Divisions: | Pascasarjana > Program Magister > S2 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Mr. Aflah Indra Pulungan |
Date Deposited: | 27 May 2020 16:42 |
Last Modified: | 27 May 2020 16:42 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1720 |
Actions (login required)
View Item |