Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh penggunaan financial technology dan efisiensi operasional terhadap kepuasan nasabah Bank Syariah Indonesia

Hasibuan, Awalinda Rizqina (2025) Pengaruh penggunaan financial technology dan efisiensi operasional terhadap kepuasan nasabah Bank Syariah Indonesia. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
2140100038.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin pesat dimanfaatkan juga oleh industri perbankan, dimana Financial Technology (FinTech) merupakan salah satu kemajuan teknologi dalam industri perbankan. Ketika kualitas transaksi dan respons layanan baik maka disitulah nasabah akan semakin meningkat dalam penggunaan atau bertransaksi melalui Financial Technology (FinTech). Mahasiswa FEBI UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan masih banyak yang belum maksimal dalam penggunaan Financial Technology seperti susahnya akses untuk fitur layanan, respons transaksi sepenuhnya yang belum efisien, serta rendahnya tingkat pemahaman, padahal Financial Technology dibuat untuk memudahkan transaksi keuangan perbankan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh Financial Technology dan Efisiensi Operasional terhadap Kepuasan Nasabah Bank Syariah Indonesia baik secara parsial maupun secara simultan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan teknik pengambilan sampel menggunakan non probability sampling dengan jumlah sampel 63 Responden. sumber data primer, teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi, wawancara dan angket. Alat analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, analisis uji asumsi klasik, regresi linear berganda dan uji hipotesis, pengolahan data dilakukan dengan SPSS versi 23. Berdasarkan hasil penelitian ini secara parsial terdapat pengaruh Financial Technology terhadap Kepuasan Nasabah dengan nilai thitung > ttabel. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa terdapat pengaruh Efisiensi Operasional terhadap Kepuasan Nasabah dengan nilai thitung > ttabel. Kemudian secara simultan (uji F) menyatakan terdapat pengaruh Financial Technology dan Efisiensi Operasional terhadap Kepuasan Nasabah Bank Syariah Indonesia (Studi kasus mahasiswa FEBI UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpua)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Prof. Dr. Darwis Harahap, S.H.I., M.S.i. dan Assa’adatul Khairiyahtussolihah, M.Ak.
Keywords: Penggunaan financial technology; Efisiensi operasional; Kepuasan nasabah BANK Syariah Indonesia
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150299 Banking, Finance and Investment not elsewhere classified
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Mrs. Mutia Handayani, S.IP
Date Deposited: 21 Nov 2025 03:02
Last Modified: 24 Nov 2025 05:10
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/12787

Actions (login required)

View Item View Item