Sukmawati, Sukmawati (2024) Penerapan model cooperative script untuk meningkatkan hasil belajar siswa mata pelajaran IPS Kelas V SD Negeri 101630 Portibi. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
![]() |
Text
2020500121.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi rendahnya hasil belajar yang diperoleh siswa, sebagian siswa tidak fokus mendengarkan, asik bermain sendiri bahkan mengantuk pada saat proses pembelajaran berlangsung. Pada proses pembelajaran juga hanya terjadi dari satu arah yaitu guru. Guru lebih banyak mengambil peran dalam proses pembelajaran dengan menggunakan metode ceramah sehingga pada saat proses pembelajaran berlangsung siswa merasa sangat bosan menyebabkan siswa tidak mendengarkan selama guru memberi materi pembelajaran.Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah penerapan model Cooperative script dapat meningkatkan hasil belajar siswa mata pelajaran IPS kelas V SD Negeri 101630 Portibi?. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan hasil belajar IPS siswa kelas V di SDN 101630 Portibi dengan menerapkan model Cooperative script. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan pendekatan penelitian kualitatif dan kuantitatif. Pendekatan penelitian kualitatif digunakan untuk menjabarkan peningkatan hasil belajar IPS siswa. Sedangkan pendekatan penelitian kuantitatif digunakan untuk mengukur nilai hasil belajar siswa dengan data kuantitatif atau perhitungan yang berjumlah 15 siswa dan terdiri dari 9 perempuan dan 6 laki-laki pada kelas V di SDN 101630 Portibi. Berdasarkan analisis data, Pada pra siklus jumlah siswa yang tuntas sebanyak 2 siswa dengan persentase 14% dan nilai rata-rata kelas 51,33. Pada siklus I pertemuan I hasil belajar siswa meningkat yaitu nilai rata-rata siswa menjadi 63,33 yaitu 5 siswa tuntas dengan persentase 34%. Kemudian pada pertemuan II peningkatan nilai rata-rata siswa menjadi 76 yaitu 8 siswa memiliki nilai tuntas dengan persentase 54%. Pada siklus II pertemuan I nilai rata-rata siswa menjadi 88,66 yaitu 12 siswa memperoleh nilai tuntas dengan persentase 80%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan model Cooperative Script dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPS di kelas V SD N 101630 Portibi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dra. Asnah, M.A dan Dr. Erna Ikawati, M.Pd |
Keywords: | Hasil Belajar; Cooperative Script; Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130205 Humanities and Social Sciences Curriculum and Pedagogy (excl. Economics, Business and Management) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Mr. Ahmad Kamal Siregar |
Date Deposited: | 26 Mar 2025 02:11 |
Last Modified: | 26 Mar 2025 02:11 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11758 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |