Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Strategi marketing public relations dalam meningkatkan jumlah pengunjung di Sada Warkop Padangsidimpuan

Adzkiah, Nurul (2024) Strategi marketing public relations dalam meningkatkan jumlah pengunjung di Sada Warkop Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1930100005.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang strategi marketing public relations dalam meningkatkan jumlah pengunjung di Sada Warkop, serta media yang digunakan dalam strategi marketing public relations tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi, sehingga memberikan gambaran yang mendalam dan menyeluruh mengenai strategi yang diterapkan di Sada Warkop. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Three Ways Strategy oleh Thomas L. Harris, yang mengedepankan tiga pendekatan utama dalam marketing public relations. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi marketing public relations yang efektif dalam meningkatkan jumlah pengunjung di Sada Warkop yaitu terletak pada tempat yang strategis, adanya Briefing sebagai bentuk evaluasi atas kinerja yang dilakukan, penanaman nilai positif antara owner, karyawan, dan pengunjung layaknya aktivitas menyapa/ memperkenalkan diri, dan memberikan pelayanan yang terbaik. Sada Warkop memiliki fasilitas yang cukup lengkap seperti kursi, meja, beruangan ber-AC, Outdoor, Wi-Fi, colokan, baby chair, toilet, hingga Mushola. Selain itu Sada Warkop mencoba mempertahankan rasa dari menu yang mereka miliki utamanya kopi, demikian bertujuan agar tidak mengecewakan pengunjung merasa aman, nyaman dan terkesan untuk merekomendasikan dan mengajak rekannya ikut mencoba nongkrong di Sada Warkop. Sehingga tanpa di sadari terjadilah strategi marketing public relations dari mulut ke mulut (word of mouth) melalui pengunjung. Strategi lainnya adalah Sada Warkop berfokus pada pemanfaatan akun media sosial Instagram dalam melakukan promosi, seperti postingan mengenai produk/ jasa yang dimiliki, menu terbaru, dan testimoni pengunjung. Selain itu, Sada Warkop ikut serta berkontribusi jika terdapat acara-acara amal seperti sunat massal yang diadakan di kota padangsidimpuan, dan membagikan dakwah melalui story Instagram seperti dzikir pagi dan petang, serta terdapat link yang dapat diakses pada Bio Instagram guna untuk mempermudah pengunjung dalam memilih opsi menu, reservasi dan melayani secara online

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Mohd. Rafiq, S.Ag., M.A dan Nurfitriani M. Siregar, M.Kom.I
Keywords: Strategi; Marketing Public Relations; Sada Warkop
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150502 Marketing Communications
20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200101 Communication Studies
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 05 Feb 2025 04:04
Last Modified: 07 Feb 2025 09:15
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11573

Actions (login required)

View Item View Item