Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis penerapan digital watermarking pada Code QRIS (studi kasus UMKM Padangsidimpuan)

Putri, Mega Silvia (2024) Analisis penerapan digital watermarking pada Code QRIS (studi kasus UMKM Padangsidimpuan). Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1840100275.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi banyaknya UMKM memiliki aplikasi uang server based namun masih banyak yang belum menerapkan digital watermarking pada Code QRIS. Maka dari itu peneliti perlu menerapkan digital watermarking pada Code QRIS untuk mendorong efisiensi transaksi. Dalam penerapan watermarking pada Code QRIS adalah gambar karena gambar bisa lebih merepresentasikan kepemilikan dan keaslian/keabsahan QRIS. Dengan adanya QRIS ini pembayaran digital menjadi lebih mudah bagi masyarakat dan dapat diawasi oleh regulator satu pintu karena telah berstandar. Masyarakat Kota Padangsidimpuan belum banyak menggunakan QRIS sebagai alat pembayaran digital atau transaksi non-tunai, dikarenakan kurangnya penyediaan layanan QRIS dan belum mengetahui adanya manfaat penggunaan fitur QRIS. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan digital watermarking pada Code QRIS UMKM Padangsidimpuan. Manfaat dari penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan informasi dan masukan bagi pihak UMKM untuk mengetahui penerapan digital watermarking pada Code QRIS Padangsidimpuan. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penerapan digital watermarking pada Code QRIS untuk merepresentasikan kepemilikan dan keaslian QRIS dan mendorong efisiensi transaksi agar tidak ternyadinya pemalsuan, penggandaan, penipuan dan pembajakan substansi media, dengan hal tersebut mendorong diperlukannya teknologi enkripsi baru salah satunya teknologi tersebut adalah digital watermarking. Penerapan digital watermarking pada Code QRIS memiliki manfaat bagi pelaku UMKM di kota Padangsidimpuan, yaitu kemudahan transaksi. Memudahkan konsumen untuk bertransaksi secara non-tunai menggunakan QR Code, masa sekarang masyarakat selalu membawa handphone jadi cukup dengan membawa handphone konsumen bisa bayar cepat dan belanja di tempat pelaku UMKM yang menggunakan QRIS, dengan kemudahan transaksi itu masyarakat memilih berbelanja dan secara tidak langsung akan meningkatkan pendapatan bagi pelaku UMKM.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Sarmiana Batubara, M.A. dan Sry Lestari, S.H.I., M.E.I.
Keywords: QR Code; QRIS; Digital Watermarking; UMKM
Subjects: 10 TECHNOLOGY > 1006 Computer Hardware > 100602 Input, Output and Data Devices
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150201 Finance
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 25 Sep 2024 08:44
Last Modified: 26 Sep 2024 02:47
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10952

Actions (login required)

View Item View Item