Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Anak korban perceraian yang diasuh oleh ayah di Desa Aek Siala Kecamatan Portibi Kabupaten Padang Lawas Utara (studi kasus 2 keluarga cerai hidup)

Harahap, Nurislan (2024) Anak korban perceraian yang diasuh oleh ayah di Desa Aek Siala Kecamatan Portibi Kabupaten Padang Lawas Utara (studi kasus 2 keluarga cerai hidup). Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1930200035.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang dalam penelitian ini adalah terdapat perbedaan antara tingkah laku, dan cara bicara disaat anak korban perceraian tinggal bersama ibu dan saat tinggal bersama ayah. Disaat satu bulan pasca perceraian terjadi anak masih tinggal bersama ibu, selama satu bulan tersebut tingkah laku serta cara bicara anak masih baik dan normal. Sedangkan setelah satu bulan hak asuh anak langsung dialihkan kepada sang ayah dan setelah tinggal bersama ayah sikap anak mulai terlihat beberapa perubahan baik dari cara bicara maupun tingkah laku anak tersebut menjadi kurang baik. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pola asuh yang diterapkan ayah dalam mendidik juga mengasuh anak korban perceraian dalam sehari-hari dan bagaimana dampak dari pola asuh yang diterapkan ayah kepada anak korban perceraian di desa Aek Siala Kecamatan Portibi Kabupaten Padang Lawas Utara.Penelitian ini berjenis penelitian tindakan lapangan dengan metode kualitatif deskriptif. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan peneliti yaitu observasi terstruktur, wawancara terstruktur, dan menggunakan dokumentasi. Sumber data perimer dari penelitian ini berjumlah 4 orang dari anak-anak yang menjadi korban perceraian orang tua dan diasuh oleh ayah. Sumber data sekunder terdiri dari kepala desa, orang tua yang bercerai hidup (ayah), teman sebaya, dan tetangga dari anak korban perceraian. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat diketahui bahwa pola asuh yang diterapkan ayah dalam mengasuh dan medidik anak itu memiliki dua jenis pola asuh yakni pola asuh otoriter dan pola asuh permisif yang mana dua jenis pola asuh ini sangat kurang baik diterapkan kepada anak sehingga akibat dari pola asuh ini berdampak terhadap anak seperti pola asuh otoriter memiliki dampak yakni pembangkang, tertekan, dan Pendiam. Sedangkan dampak dari pola asuh permisif ialah keras kepala, semena-mena, dan sulit mengambil keputusan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Risdawati Siregar, S.Ag., M.Pd dan Chanra, S.Sos.I., M.Pd.I
Keywords: Anak; Perceraian; Pola asuh ayah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012807 Talaq & Khulu' (Divorce)
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 27 May 2024 02:20
Last Modified: 27 May 2024 02:20
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10489

Actions (login required)

View Item View Item