Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh ketersediaan Automatic Teller Machine (ATM) dan mobile banking terhadap kepuasan nasabah pada Bank Syariah Indonesia KC Padangsidimpuan

Siregar, Abdullah Al Amin (2023) Pengaruh ketersediaan Automatic Teller Machine (ATM) dan mobile banking terhadap kepuasan nasabah pada Bank Syariah Indonesia KC Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1840100293.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (5MB)

Abstract

Meningkatnya jumlah nasabah setiap tahunnya menjadikan perusahaan Perbankan Syariah semakin sulit dalam melayani nasabah yang berakibat pada kepuasan yang diperoleh. Oleh karena itu perusahaan perbankan syariah menawarkan kepada nasabah berupa produk, jasa dan fasilitas yang dimiliki Bank. Salah satu fasilitas yang ditawarkan oleh Bank Syariah Indonesia adalah fasilitas automatic teller machine (atm) dan mobile banking. Berdasarkan hasil observasi peneliti kepada beberapa nasabah Bank Syariah Indonesia KC Padangsidimpuan dengan tersedianya automatic teller machine (atm) dan mobile banking dapat mempercepat proses transaksi nasabah dan kepuasan nasabah menjadi meningkat. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh ketersediaan automatic teller machine (atm) dan mobile banking secara signifikan terhadap kepuasan nasabah pada BSI KC Padangsidimpuan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori-teori mengenai kepuasan, faktor – faktor kepuasan, pengukur kepuasan, automatic teller machine (atm) dan mobile banking. Berdasarkan dengan itu, kajian ini dihubungkan dengan teori-teori yang berkaitan dengan variabel dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan metode field reseach. Sumber data yang digunakan adalah data primer. Pengumpulan data dengan cara observasi langsung dilapangan, sebar angket, dan wawancara. Teknik pengambilan sampel adalah accidental sampling. Teknik analisis data menggunakan uji validalitas, reabilitas, analisis deskriptif, normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, uji t dan uji F menggunakan SPSS versi 25. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji F diketahui bahwa variabel automatic teller machine (atm) dan mobile banking berpengaruh signifikan dan serempak terhadap kepuasan nasabah. Sedangkan secara parsial variabel automatic teller machine (atm) dan mobile banking berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Darwis Harahap, S.H.I., M.Si dan Muhammad Wandisyah R Hutagalung, M.E
Keywords: ATM; Kepuasan; Mobile banking; Perbankan
Subjects: 08 INFORMATION AND COMPUTING SCIENCES > 0805 Distributed Computing > 080502 Mobile Technologies
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 09 Jan 2024 03:26
Last Modified: 09 Jan 2024 03:26
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10082

Actions (login required)

View Item View Item