Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Upaya Satuan Polisi Lalu Lintas dalam meningkatkan kesadaran hukum pemegang surat izin mengemudi dalam mentaati rambu-rambu lalu lintas studi di Kecamatan Panyabungan Kota

Santri, Yuni (2023) Upaya Satuan Polisi Lalu Lintas dalam meningkatkan kesadaran hukum pemegang surat izin mengemudi dalam mentaati rambu-rambu lalu lintas studi di Kecamatan Panyabungan Kota. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1910300030.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Upaya Satuan Polisi Lalu Lintas dalam Meningkatkan Kesadaran Hukum Pemegang Surat Izin Mengemudi dalam Mentaati Rambu-rambu Lalu Lintas Studi di Kecamatan Panyabungan Kota. Menurut survei yang dilakukan peneliti kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas di Kecamatan Panyabungan Kota masih sangat kurang diperhatikan dalam berlalu lintas dapat dilihat dari pola perilaku hukum masyarakat. Permasalahan yang timbul dalam skripsi ini adalah Bagaimana upaya yang dilakukan oleh Satuan Polisi Lalu Lintas dalam meningkatkan kesadaran hukum pemegang surat izin mengemudi dalam mentaati rambu-rambu lalu lintas di Kecamatan Panyabungan Kota?, Apa kendala yang dihadapi Satuan Polisi Lalu Lintas dalam meningkatkan kesadaran hukum pemegang surat izin mengemudi dalam mentaati rambu-rambu lalu lintas Studi di Kecamatan Panyabungan Kota. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (Field Reaserch), yaitu mengadakan penelitian lapangan dengan cara wawancara atau berdialog dengan objek penelitian. Adapun metode pendekatan yang dilakukan peneliti dalam penelitian ini adalah pendekatan perundang-undangan dan pendekatan deskriptif. Pendekatan perundang-undangan terkait regulasi dengan menelaah peraturan perundang-undangan yang terkait yaitu Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Pendekatan deskriptif yaitu memberikan gambaran atau pemaparan atas subjyek dan obyek penelitian sebagaimana hasil penelitian yang dilakuan apa adanya tanpa melakukan justifikasi terhadap hasil penelitian. Hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa Upaya Satuan Polisi Lalu Lintas dalam Meningkatkan Kesadaran Hukum Pemegang Surat Izin Mengemudi dalam Mentaati Rambu-Rambu Lalu Lintas Studi di Kecamatan Panyabungan Kota adalah upaya preventif dan upaya represif. Upaya preventif adalah suatu tindakan yang dilakukan sebelum terjadinya pelanggaran. Adapun upaya preventif yang dilakukan oleh Satuan Lalu Lintas adalah melakukan penyuluhan dan memberikan peringatan. Penyuluhan dilakukan di sekolah dan perguruan tinggi atau yang biasa disebut dengan program police goes to school untuk tingkat sekolah dan police goes to campus untuk perguruan tinggi. Adapun upaya represif yang dilakukan Satuan Lalu Lintas adalah tilang, penyitaan dan sanksi. Kendala yang dihadapi adalah kurangnya pihak Satuan Polisi Lalu Lintas, kurangnya perhatian pemerintah, faktor jalan, faktor kesengajaan masyarakat dan faktor lainnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. H. Sumper Mulia Harahap, M.Ag dan Khoiruddin Manahan Siregar, S.H., M.H
Keywords: Upaya; Kesadaran; Rambu-rambu lalu lintas
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1602 Criminology > 160205 Police Administration, Procedures and Practice
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180119 Law and Society
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Tata Negara
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 13 Dec 2023 06:24
Last Modified: 13 Dec 2023 06:24
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9931

Actions (login required)

View Item View Item