Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 07 Tahun 2015 tentang larangan menyajikan minuman keras pada pesta pernikahan di Kecamatan Huristak Kabupaten Padang Lawas

Harahap, Rangga (2023) Pelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 07 Tahun 2015 tentang larangan menyajikan minuman keras pada pesta pernikahan di Kecamatan Huristak Kabupaten Padang Lawas. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1910300015.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Minuman beralkohol adalah minuman yang mengandung etanol. Etanol adalah bahan psikoatif dan konsumsinya menyebabkan penurunan kesadaran. Penyalahgunaan minuman beralkohol merupakan salah satu bentuk dari pelanggaran hukum yang dapat merugikan diri sendiri dan juga orang lain. Seperti yang telah tercantum pada Pelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 07 Tahun 2015 bahwa pengendalian, pengawasan dan penertiban minuman beralkohol di Kabupaten Padang Lawas khususnya di Kecamatan Huristak telah diatur oleh peraturan daerah tersebut. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan peraturan daerah no 07 tahun 2015 tentang larangan menyajikan minuman keras pada pesta pernikahan di kecamatan Huristak kabupaten Padang Lawas, kedua apa faktor penghambat dan pendukung pelaksanaan peraturan daerah no 07 tahun 2015 tentang larangan menyajikan minuman keras pada pesta pernikahan di kecamatan Huristak kabupaten Padang Lawas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field reseach), pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dan dokumentasi. Kemudian dilakukan analisis data dan penarikan kesimpulan. Adapun kesimpulan penelitian ini adalah Pelaksanaan peraturan daerah 07 tahun 2015 belum dilaksanakan secara optimal disebabkan karena kurangnya penegakan hukum di Kecamatan Huristak mengenai larangan menyajikan minuman keras pada pesta pernikahan, dan adapun faktor Penghambat Pelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 07 Tahun 2015 adalah karena kuatnya budaya dan tradisi, kurangnya upaya penegakan hukum yang dilakukan pemerintah, dan kurangnya penyuluhan dan sosialisasi, adapun faktor pendukung Pelaksanaan Peraturan Daerah 07 Tahun 2015 adalah tingginya pendidikan masyarakat dapat mengubah pola hidup lebih baik kedepannya, ajaran agama memberikan panduan kepada masyarakat untuk menghindari minuman keras

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dermina Dalimunthe, S.H., M.H dan Abdul Aziz Harahap, M.A
Keywords: PERDA; Minuman keras; Pesta
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180119 Law and Society
20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2002 Cultural Studies
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Tata Negara
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 09 Dec 2023 03:10
Last Modified: 12 Dec 2023 05:16
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9877

Actions (login required)

View Item View Item