Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Determinan implementasi etika bisnis islam pedagang muslim

Azizah, Siti Nur (2023) Determinan implementasi etika bisnis islam pedagang muslim. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1940200133.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Etika Bisnis Islam merupakan salah satu indikator yang sangat penting dalam kehidupan bertransaksi, semua perilaku bisnis yang dilakukan harus sesuai dengan ajaran syariat Islam. Namun di pasar pagi Huraba kecamatan Siabu masih ada beberapa pedagang yang melakukan transaksi tidak sesuai dengan etika bisnis Islam. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh keadilan, tanggung jawab dan religiusitas secara parsial dan simultan terhadap penerapan etika bisnis Islam pedagang muslim di pasar pagi Huraba kecamatan Siabu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh keadilan, tanggung jawab dan religiusitas secara parsial dan simultan terhadap penerapan etika bisnis Islam pedagang muslim di pasar pagi Huraba kecamatan Siabu. Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan etika bisnis islam dalam bertransaksi serta Teori etika bisnis Islam. Etika bisnis Islam adalah sejumlah perilaku etika bisnis yang dibungkus dengan nilai-nilai syariah yang mnegedepankan halal dan haram., konsep jual beli, Religiusitas adalah penangkapan atas kehadiran dan campur tangan Allah SWT semakin tinggi religiusitas seseorang maka semakin baik perilakunya. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif, sumber data yang digunakan data primer. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik angket, observasi, interview (wawancara) dan dokumentasi dengan jumlah sampel 52 responden dengan teknik simple sampling insidental. Analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji statistik deskriptif uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi linier berganda, uji koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil dalam penelitian ini dengan menggunakan aplikasi SPSS 23 menunjukkan bahwa ada pengaruh keadilan terhadap penerapan etika bisnis Islam pedagang muslim di pasar pagi Huraba kecamatan Siabu, ada pengaruh tanggung jawab terhadap penerapan etika bisnis Islam pedagang muslim di pasar pagi Huraba kecamatan Siabu, ada pengaruh religiusitas terhadap penerapan etika bisnis Islam pedagang muslim di pasar pagi Huraba kecamatan Siabu, dan ada pengaruh secara simultan antara keadilan, tanggung jawab, dan religiusitas terhadap penerapan etika bisnis Islam di pasar pagi Huraba kecamatan Siabu. Nilai Koefisien Determinasi (R^²) menunjukkan 38,2% disebabkan faktor lain yang tidak dibahas di penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Hamni Fadlilah Nasution, M.Pd dan Ferri Alfadri, S.E.I., M.E
Keywords: Etika bisnis islam; Keadilan; Tanggung jawab; Religiusitas
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012701 al-Bai’ (incl. al-Khiyar)
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 24 Nov 2023 03:28
Last Modified: 24 Nov 2023 03:28
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9807

Actions (login required)

View Item View Item