Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Upaya peningkatan hasil belajar siswa materi operasi hitung bilangan bulat dengan menggunakan media manik-manik warna Kelas VI SD Negeri 101110 Gunung Tua Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara

Siregar, Rumondang (2023) Upaya peningkatan hasil belajar siswa materi operasi hitung bilangan bulat dengan menggunakan media manik-manik warna Kelas VI SD Negeri 101110 Gunung Tua Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1920500057.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil belajar siswa di SD Negeri 101110 Gunung Tua Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara yang belum mencapai ketuntasan belajar minimal (KBM). Hal ini disebabkankan oleh kurangngnya penggunaan media maupun alat peraga dalam proses pembelajaran di kelas. Sehingga diperlukan solusi untuk memperbaiki proses pembelajaran yang mampu meningkatkan hasil belajar siswa dan mencapai tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. Salah satu solusi perbaikan pembelajaran yang dapat dipilih yaitu dengan menggunakan media manik-manik warna pada operasi hitung penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah penggunaan media manik-manik warna dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VI SD Negeri 101110 Gunung Tua pada materi penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa dengan menggunakan media manik-manik warna bilangan bulat. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang berkolaborasi dengan wali kelas VI. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 101110 Gunung Tua kecamatan padang bolak kabupaten padang lawas utara dengan subjek penelitian yaitu 23 orang yang terdiri dari 10 laki-laki dan 13 perempuan. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan tes.Prosedur penelitian tindakan kelas dimulai dari tahap perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi.Penelitian ini dilaksanakan dengan 2 siklus, setiap siklus dilaksanakan dengan 2 pertemuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar matematika siswa meningkat. Hasil observasi pada siklus I pertemuan ke-1 diperoleh 36,84% dan hasil tes diperoleh nilai rata-rata 48,26 dengan persentase ketuntasan 30%. Pada pertemuan ke-2, hasil observasi diperoleh 57,89% dan hasil tes diperoleh nilai rata-rata 66,52 dengan persentase ketuntasan 48%. Dan pada siklus II pertemuan ke-1 hasil observasi diperoleh 78,94% dan hasil tes diperoleh nilai rata-rata 77,39dengan persentase ketuntasan 70% menunjukkan hasil observasi siswa sangat baik, pada pertemuan ke-2, hasil observasi diperoleh 89,47% dan hasil tes diperoleh nilai rata-rata 86.09 meningkat dengan persentase ketuntasan 83% menunjukkan hasil belajar siswa sangat baik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Suparni, S.Si., M.Pd dan Dwi Maulida Sari, M.Pd
Keywords: Hasil belajar; Bilangan bulat; Manik-manik warna
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 20 Nov 2023 08:43
Last Modified: 20 Nov 2023 08:43
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9751

Actions (login required)

View Item View Item