Nasution, Sakinah (2023) Upaya meningkatkan hasil belajar siswa melalui model project based learning pada materi ekosistem siswa Kelas V Min 1 Panobasan Dolok Tapanuli Selatan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1720500071.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa kelas V di MIN 1 Panobasan Dolok Kecamatan Angkola Barat Tapanuli Selatan karena kurang menariknya proses pembelajaran. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara proses pembelajaran yang dilakukan hanya menggunakan buku sebagai sumber mendengar pembelajaran yang disampaikan. Hal tersebut memberi dampak kepada hasil belajar siswa. Maka dari itu, perlu diadakan perubahan pada proses perubahan yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Dengan penggunan model pembelajaran project based learning yang di harapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa khususnya pada materi ekosistem. Adapun Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah model pembelajaran project based learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V di MIN Panobasan Dolok Kecamatan Angkola Barat Tapanuli Selatan? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran Project Based Learning. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri atas perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini terdiri dari pra siklus, siklus satu terdiri dari 2 kali pertemuan, sedangkan siklus kedua 1 kali pertemuan. Sabjek penelitian berjumlah 27 siswa. Intrumen pengumpulan data pada penelitian ini adalah butir soal tes hasil belajar kognitif dan lembar observasi. Teknik analisis data pada penelitian ini mengunakan analisis dekstriftif kualitatif dan kuantitaf. Hasil penelitian menunjukan bahwa adanya peningkatan hasil belajar siswa dengan mengunakan model pembelajara project based learning. Pada pra siklus jumlah siswa yang tuntas sebanyak 6 siswa dengan presentase ketuntasan 22,22% dan nilai rata rata kelas 41,29. Pada siklus 1 pertemuan 1 hasil belajar siswa meningkat dengan nilai rata rata 59,25 dan persentase ketuntasan 44,44% jumlah sisiwa yang tuntas sebanyak 12 siswa, kemudian pada sisklus 1 pertemuan 2 jumlah siswa yang tuntas sebanyak 15 dengan nilai rata rata 71,11 dan presentase ketuntasan 55.55%. pada siklus 2 jumlah siswa yang tuntas sebanyak 23 siswa dengan nilai rata rata 82,40 dan presentase ketuntasan 85,15%.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Syafrilianto, M.Pd dan Dra. Asnah, M.A |
Keywords: | Hasil belajar; Project based learning |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 11 Nov 2023 05:10 |
Last Modified: | 11 Nov 2023 05:10 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9696 |
Actions (login required)
View Item |