Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis dampak konversi lahan persawahan ke lahan perkebunan terhadap pendapatan masyarakat Desa Binanga Tolu

Marlina, Lenny (2023) Analisis dampak konversi lahan persawahan ke lahan perkebunan terhadap pendapatan masyarakat Desa Binanga Tolu. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1940200178.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Lahan persawahan di Desa Binanga Tolu banyak dikonversi masyarakat, seharusnya lahan tersebut untuk persawahan sekarang sebagian masyarakat menggunakan lahan tersebut untuk perkebunan karet dan sawit. Luas lahan pertanian yang dulunya berjumlah 70 Ha, sekarang sudah banyak dialih fungsikan dan tinggal 20 Ha untuk lahan pertanian. Berarti sudah dialih fungsikan ke perkebunan sebanyak 50 Ha. Berdasarkan fenomenanya ketahanan pangan dan ketersediaan beras sebagai makanan pokok masyarakat desa binanga tolu setiap tahunya berkurang, masyarakat yang awalnya menjual atau meng ekspor beras ke pasar tradisional dan kepada penjual beras besar sekarang masyarakat membeli beras atau mengimpor beras dari pasar. Rumusan masalah penelitian ini adalah Bagaimana dampak konversi lahan persawahan ke lahan perkebunan terhadap pendapatan masyarakat desa binanga tolu. untuk mengetahui bagaimana dampak konversi lahan persawahan ke lahan perkebunan terhadap pendapatan masyarakat di Desa Binanga Tolu. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tentang ekonomi bidang pertanian. Teori yang dibahas dalam penelitian ini adalah teori tentang, Dampak, konversi lahan dan Pendapatan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah Observasi dan wawancara dengan jumlah subjek atau informan sebanyak 25 masyarakat desa binanga tolu. Berdasarkan Hasil penelitian bahwa konversi lahan persawahan ke lahan perkebunan sawit dan karet berdampak positif terhadap pendapatan masyarakat desa Binanga Tolu. peningkatan pendapatan secara ekonomi atau keuangan setelah lahan-lahan sawah mereka ditanami dengan sawit dan karet. Dengan adanya peningkatan penghasilan tersebut secara otomatis memiliki dampak yang positif terhadap pendapatan masyarakat desa binanga tolu.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Darwis Harahap, S.H.I., M.Si dan Ihdi Aini, M.E.
Keywords: Konversi; Lahan; Pendapatan
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140201 Agricultural Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 27 Oct 2023 08:45
Last Modified: 27 Oct 2023 08:45
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9571

Actions (login required)

View Item View Item