Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh penggunaan media gambar terhadap hasil belajar siswa Kelas VI Al-Aqsa pada mata pelajaran fiqih di MIN 2 Labuhanbatu

Pramudyo, Raka Bima (2023) Pengaruh penggunaan media gambar terhadap hasil belajar siswa Kelas VI Al-Aqsa pada mata pelajaran fiqih di MIN 2 Labuhanbatu. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1920100207.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Sekolah MIN 2 Labuhanbatu jauh dari kota dan berada di perkampungan warga. pada saat pembelajaran fiqih sedang berlangsung di Kelas VI Al-Aqsa terlihat guru sudah menggunakan media gambar. dengan penggunaan media gambar akan menarik perhatian siswa sehingga dapat meningkatkan fokus dan minat belajar siswa kelas VI Al-Aqsa pada pembelajaran fiqih. Fasilitas dalam proses pembelajaran fiqih masih kurang maksimal, masih menggunakan sebatas papan tulis hitam putih dengan spidol dan penghapus. Belum terdapat alat pembelajaran elektronik seperti infokus atau layar tancap. Hasil belajar fiqih masih banyak siswa yang tidak mencapai nilai KKM. Dikarenakan KKM di sekolah MIN 2 Labuhanbatu terlalu tinggi. Yaitu, mencapai 80. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori multimedia learning yang dikemukakan Fifi Damayanti dalam jurnal nya yaitu media gambar dapat meningkatkan hasil belajar siswa jika digunakan dengan cara yang tepat. Media gambar dapat membantu siswa memahami konsep dengan lebih baik dan memperkuat pemahaman mereka terhadap materi yang sedang dipelajari. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang lebih menekankan kepada sumber data yang sifatnya angka-angka dan statistik. Responden penelitian diambil dari kelas VI Al-Aqsa sebanyak 28 orang. Penulis menggunakan teknik pengumpulan data melalui tes dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas dan reliabilitas instrumen, regresi linear sederhana, mencari nilai koefisien korelasi rxy, uji t dan koefisien determinasi, dengan bantuan program Microsoft Excel 2013 dan kemudian ditarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh Pengaruh Penggunaan Media Gambar Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas VI Al-Aqsa Pada Mata Pelajaran Fiqih Di MIN 2 Labuhanbatu. Hal ini berdasarkan hasil uji t dimana nilai thitung 5,189 > ttabel 1,703 sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesis dalam penelitian ini diterima. Lalu berdasarkan hasil koefisien determinasi diperoleh sebesar 0,5087 atau 50,87%. Hal ini menunjukan bahwa persentase sumbangan Pengaruh Penggunaan Media Gambar Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas VI Al-Aqsa Pada Mata Pelajaran Fiqih Di MIN 2 Labuhanbatu sebesar 50,87% dan 49,13% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. H. Samsuddin, M.Ag dan Dwi Maulida Sari, M.Pd
Keywords: Penggunaan media gambar; Media gambar; Hasil belajar siswa
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 27 Oct 2023 07:34
Last Modified: 27 Oct 2023 07:34
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9568

Actions (login required)

View Item View Item