Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Strategi pengembangan agroindustri nilam dalam upaya percepatan ekonomi masyarakat di Nagari Rabi Jonggor Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat

Putra, Warkam Eka (2023) Strategi pengembangan agroindustri nilam dalam upaya percepatan ekonomi masyarakat di Nagari Rabi Jonggor Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1940200007.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Peluang untuk mengembangkan usaha agroindustri nilam di Nagari Rabi Jonggor belum bisa dimanfaatkan dengan optimal dan kurang efektif dalam pengolahannya. Strategi yang digunakan oleh pengusaha penyulingan nilam dalam pengembangan pasar, yaitu menggunakan aspek-aspek kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman. Srategi tersebut kurang efektif, oleh karena itu penelitian ini menawarkan strategi baru menggunakan Ansoff Matrix. Berdasarkan hal tersebut tujuan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui aspek-aspek dan stategi pengembangan agroindustri nilam di Nagari Rabi Jonggor Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat. Adapun landasan teori penelitian ini adalah strategi pengembangan agroindustri yang mencakup perencanaan dan model manajemen strategi pengembangan industri. Selain itu, teori yang dipakai adalah prospek percepatan ekonomi masyarakat melalui pembangunan sistem agroindustri berkelanjutan, khususnya Strategi Pengembangan Agroindustri Nilam dalam Upaya Percepatan Ekonomi Masyarakat di Nagari Rabi Jonggor Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualititatif. Adapun yang menjadi subjek penelitiannya adalah seluruh pengusaha produksi penyulingan nilam dan pemiliknya dijadikan sebagai responden, jumlah keseluruhan pemilik usaha agroindustri nilam sebanyak 5 orang responden. Analisis data penelitian menggunakan Ansoff Matrix. Terdapat 4 matriks dalam Ansoff Matrix yang dapat digunakan untuk memperluas pasar seperti Penetrasi Pasar, Pengembangan Produk, Pengembangan Pasar dan Diversifikasi Produk. Berdasarkan hasil analisis data, kesimpulan penelitian ini adalah terdapat tiga aspek pengembangan agroindustri nilam di Nagari Rabi Jonggor, yaitu aspek teknis dan teknologi, aspek pemasaran, dan aspek keuangan. Agroindustri nilam juga melibatkan beberapa bidang dengan tingkat investasi yang berbeda, seperti penetrasi pasar, pengembangan pasar, pengembangan produk, dan diversifikasi produk. Dengan strategi ini, fokus dapat ditujukan pada penetrasi pasar di Nagari Rabji Jonggor untuk menciptakan pangsa pasar yang lebih stabil di masa depan. Oleh Karena itu, pengusaha agroindustri nilam di Nagari Rabi Jonggor perlu melakukan evaluasi terhadap pertumbuhan pasar untuk memperluas pangsa pasarnya. Dalam situasi yang stabil, sering kali pesaing juga mengambil langkah yang serupa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Darwis Harahap, S.H.I., M.Si dan H. Ali Hardana, S.Pd., M.Si
Keywords: Agroindustri; Nilam; Strategi
Subjects: 07 AGRICULTURAL AND VETERINARY SCIENCES > 0701 Agriculture, Land and Farm Management > 070106 Farm Management, Rural Management and Agribusiness
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140201 Agricultural Economics
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140202 Economic Development and Growth
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 06 Oct 2023 02:58
Last Modified: 06 Oct 2023 02:58
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9424

Actions (login required)

View Item View Item