Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Peningkatan kemampuan pemahaman konsep pecahan dengan menggunakan media permainan domino matematika pada siswa Kelas IV UPTD SDN 04 Hajoran

Rambe, Sopiah (2023) Peningkatan kemampuan pemahaman konsep pecahan dengan menggunakan media permainan domino matematika pada siswa Kelas IV UPTD SDN 04 Hajoran. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1820500119.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kemampuan pemahaman konsep siswa kelas IV UPTD SDN 04 Hajoran belum mencapai KKM. Hal ini disebabkan pada saat proses pembelajaran seharusnya guru menggunakan media yang tepat sesuai dengan materi. Untuk mengatasi rendahnya pemahaman konsep siswa dapat digunakan media permainan domino matematika yang mengharuskan siswa untuk dapat memecahkan suatu masalah pada materi pecahan. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah apakah pemahaman konsep matematika melalui penggunaan media permainan domino matematika dapat meningkat pada materi pecahan di kelas IV UPTD SDN 04 Hajoran. Adapun tujuan penelitian: untuk mengetahui penggunaan media permainan domino matematika dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep pecahan. Metode penelitan ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang berkolaborasi dengan guru kelas IVA UPTD SDN 04 Hajoran yang dilakukan dengan metode siklus. Setiap siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Instrumen pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah observasi dan tes. Metode observasi digunakan untuk melihat aktivitas belajar dengan menggunakan media permainan kartu domino matematika. Sedangkan metode tes digunakan untuk melihat pemahaman konsep siswa melalui media permainan kartu domino matematika. Hasil penelitian yang telah dilakukan dengan menggunakan penelitian tindakan kelas dengan menggunakan observasi dan tes menunjukkan bahwa melalui penggunaan media permainan domino matematika pada materi pecahan senilai dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep siswa kelas IV UPTD SDN 04 Hajoran. Hasil observasi awal yang dilakukan peneliti terdapat 15 item yang terlaksana sebanyak 5 item (33%) dan yang tidak terlaksana 10 item (66%). Pada siklus I pertemuan I hasil observasi siswa meningkat menjadi 46,7% selanjutnya pada pertemuan II meningkat menjadi 60%. Siklus II pertemuan I hasil observasi siswa meningkat menjadi 67% dan pada pertemuan ke II meningkat menjadi 80%. Hasil tes awal rata-rata 48,5% pada dan kemudian 66,3% pada siklus I pertemuan ke-2 kemuadian 80,7% pada siklus II pertemuan ke-2.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Ali Asrun Lubis, S.Ag., M.Pd dan Nur Fauziah Siregar, M.Pd
Keywords: Pemahaman konsep; Media permainan domino matematika
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 05 Oct 2023 03:15
Last Modified: 05 Oct 2023 03:15
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9402

Actions (login required)

View Item View Item