Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengawasan orangtua dalam pelaksanaan ibadah sholat anak di Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhan Batu

Hasibuan, Muhammad Sarifuddin (2019) Pengawasan orangtua dalam pelaksanaan ibadah sholat anak di Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhan Batu. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
12 310 0147.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Dalam konteks Islam, pengawasan orangtua terhadap segala aktivitas anak merupakan suatu kewajiban termasuk dalam ibadah shalat. Ketika anak memasuki usia tujuh tahun, agama telah memerintahkan setiap orangtua untuk melakukan pengawasan berupa menyuruh anak untuk melakukan ibadah shalat. Di Kelurahan Sirandorung orangtua sangat kurang memberikan pengawasan terhadap anak menyangkut berbagai persoalan yang dihadapi, tidak mengetahui aktivitas anak-anaknya sehari-hari, terutama dalam masalah ibadah anak, misalnya sholat wajib lima waktu sehari semalam. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini terdiri dari bagaimana proses pengawasan yang dilakukan orangtua dalam pelaksanaan ibadah shalat anak, apa saja kendala yang dihadapi orangtua dalam melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan ibadah shalat anak, dan bagaimana cara orangtua dalam menanggulangi masalah pengawasan ibadah shalat anak di Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhan Batu. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini terdiri dari untuk mengetahui proses pengawasan yang dilakukan orangtua dalam pelaksanaan ibadah shalat anak, untuk mengetahui kendala yang dihadapi orangtua dalam melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan ibadah shalat anak, dan untuk mengetahui cara orangtua dalam menanggulangi masalah pengawasan ibadah shalat anak di Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhan Batu. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Sedangkan pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah kualitatif dan besifat deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan cara kualitatif yang akan disajikan dalam bentuk deskriptif (paparan). Hasil penelitian ini menunjukkan proses pengawasan yang dilakukan orangtua dalam pelaksanaan ibadah shalat anak di Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhan Batu, terdiri dari memberikan teladan, mengajarkan tata cara shalat, menjelaskan hukum ibadah shalat, memfasilitasi, dan memberikan motivasi berupa hukuman dan hadiah. Namun tidak semua orangtua yang benar-benar menjalankan pengawasan tersebut. Kendala yang dihadapi orangtua dalam melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan ibadah shalat anak di Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhan Batu, yaitu kesibukan pada pekerjaan, anak sering membantah, adanya siaran TV kesukaan anak pada waktu shalat tiba, senangnya anak dalam bermain, yang akhirnya membuat anak lupa akan ibadah, dan kurangnya pengetahuan agama orangtua. Cara orangtua dalam menanggulangi masalah pengawasan ibadah shalat anak di Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhan Batu terdiri dari setiap orangtua harus menjadi teladan sebelum menyuruh anak, sadar akan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pendidik, menyekolahkan anak pada lembaga pendidikan yang berbasis Islam, kerja sama, pandai membagi waktu, dan lain-lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Zulhammi, M.Ag.,M.Pd dan Hamidah, M.Pd
Keywords: Pengawasan; Orangtua; Pelaksanaan ibadah; Shalat; Anak
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170111 Psychology of Religion
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040304 Fiqh, Ushul Fiqh, Islamic Jurisprudence, and related science
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 24 Apr 2020 03:59
Last Modified: 26 Oct 2021 07:40
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/933

Actions (login required)

View Item View Item