Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Nilai-nilai pendidikan akhlak dalam al-Qur’an Surah Al-Hujurat ayat 10-13

Lubis, Kholilah (2023) Nilai-nilai pendidikan akhlak dalam al-Qur’an Surah Al-Hujurat ayat 10-13. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1820100043.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Al-Qur’an adalah sumber dari seluruh ajaran Islam sebagai wahyu terakhir yang di dalamnya berisi tentang segala aspek kehidupan manusia yang dijadikan sebagai pedoman hidup. Namun pada kenyataannya pada zaman sekarang ini manusia sudah jauh dari nilai-nilai Al-Qur’an yang mengakibatkan kemerosotan akhlak. Pentingnya menanamkan nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Qur’an khususnya akhlak mulia, seperti yang terdapat dalam surah Al-Hujurat ayat 10-13 yang menjelaskan tentang akhlak atau tata pergaulan yang baik dalam kehidupan sehari-hari. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Apa nilai-nilai pendidikan akhlak yang terkandung dalam Al-Qur’an surah Al-Hujurat ayat 10-13? Dan bagaimana mengaplikasikan nilai-nilai pendidikan akhlak yang terkandung dalam Al-Qur’an surah Al-Hujurat ayat 10-13 di kehidupan sehari-hari? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan akhlak yang terkandung dalam Al-Qur’an surah Al-Hujurat ayat 10-13 dan untuk mengetahui bagaimana mengaplikasikan nilai-nilai pendidikan akhlak yang terkandung dalam Al-Qur’an surah Al-Hujurat ayat 10-13 di kehidupan sehari-hari. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research), dengan mengunakan metode tafsir tematik dan tidak mengabaikan metode tahlily. Metode tematik adalah metode yang memilih topic tertentu kemudian menghimpun ayat-ayat yang berkaitan dengan topic tersebut dan metode tahlily adalah menafsirkan ayat-ayat Al-Qur’an dengan memaparkan segala aspek yang terkandung di dalam ayat-ayat yang ditafsirkan dan menerangkan makna-makna yang terkandung di dalamnya. Setelah dilakukan penelitian ini, maka ditemukan nilai-nilai pendidikan akhlak dalam Al-Qur’an surah Al-Hujurat ayat 10-13, yaitu: nilai persaudaraan, larangan menghina, larangan mencela diri sendiri, larangan memberi gelar yang buruk, larangan berburuk sangka, larangan mencari kesalahan orang lain, larangan menggunjing dan saling mengenal (ta’aruf). Kemudian, agar nilai-nilai pendidikan akhlak yang terkandung dalam surah Al-Hujurat ayat 10-13 dapat teraplikasikan dengan baik dalam kehidupan sehari-hari, dibutuhkan sebuah metode, yaitu: metode keteladanan, metode nasehat dan metode pembiasaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: H. Ismail Baharuddin, M.A. dan Dr. Abdusima Nasution, M.A.
Keywords: Nilai-nilai; Pendidikan akhlak; Surah al-Hujurat
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040305 Akhlaq, Tasawuf, and related science
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 22 Sep 2023 04:27
Last Modified: 22 Sep 2023 04:27
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9315

Actions (login required)

View Item View Item