Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Penerapan akad mudharabah pada perkebunan sawit ditinjau dari fiqih muamalah (studi kasus di Desa Tanjung Longat Kecamatan Dolok Kabupaten Pdang Lawas Utara)

Siregar, Khoirul Pahmi Al Abaror (2023) Penerapan akad mudharabah pada perkebunan sawit ditinjau dari fiqih muamalah (studi kasus di Desa Tanjung Longat Kecamatan Dolok Kabupaten Pdang Lawas Utara). Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1810200047.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul: Penerapan Akad Mudharabah Pada Perkebunan Sawit Ditinjau Dari Fiqih Muamalah (Studi Kasus Di Desa Tanjung Longat Kecamatan Dolok Kabupaten Padang Lawas Utara). Permasalahan yang terjadi pemilik modal membuat batasan kepada pengelola modal dari segi jenis usaha yaitu hanya untuk sawit saja. Pengelola juga tidak boleh menjalankan kegiatan apapun selain apa yang telah di sepakati dalam perjanjian sebelumnya. Akan tetapi, pengelola menambah pengelolaan modalnya dengan memanfaatkan lahan kosong pada perbatasan lahan yang dikelola menggunakan modal sendiri. Akibat dari pelanggaran tersebut banyak pengelola modal yang mengalami kerugian. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan akad mudharabah pada perkebunan sawit di Desa Tanjung Longat Kecamatan Dolok Kabupaten Padang Lawas Utara sesuai dengan fiqih Muamalah. Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian lapangan (field research) yang mengambil lokasi di Desa tanjung longat Kecamatan Dolok Kabupaten Padang Lawas Utara dengan obyek kajian penulis adalah tentang Penerapan akad mudharabah Ditinjau darifiqih Muamalah. Maka untuk mengetahui kebenaran permasalahan dalam penelitian ini, penulis menggunakan teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan untuk mengelola dan menganalisis data dilakukan dengan editing data, verifikasi data dan penarikan kesimpulan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu akad mudharabah yang terjadi di Desa Tanjung Longat dilihat dari pengaplikasiannya adalah akad mudharabah muqayyadah ditinjau dari Fiqih Muamalah, terdapat pelanggaran terhadap akad yang telah disepakati. Pelanggaran terhadap akad yang telah disepakati oleh kedua belah pihak. Pelanggaran yang dilakukan adalah pengelola melakukan kegiatan lain pada lahan yang dia kelola diluar dari kesepakatan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Muhammad Arsad Nasution, M.Ag. dan Syapar Alim Siregar, M.H.I.
Keywords: Akad; Mudharabah; Fiqih muamalah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012712 al-Syirkah (incl. al-Mudharabah, al-Musahamah)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 22 Aug 2023 02:05
Last Modified: 22 Aug 2023 02:05
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9111

Actions (login required)

View Item View Item