Ritonga, Aisa Hanum (2022) Implementasi standar proses pendidikan pada pembelajaran pendidikan pancasila dan kewarganegaraan di Kelas IV SDN 06 Aek Goti Kecamatan Silangkitang Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1720500078.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi karena dalam mengimplementasikan standar proses pendidikan pada pembelajaran guru harus melaksanakan proses pembelajaran sesuai dengan komponen-komponen standar proses pendidikan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. terdapat kendala yang ditimbulkan dalam pembelajaran salah satu faktornya adalah kurang aktifnya peserta didik dalam proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perencanaan proses pembelajaran, pelaksanaan proses pembelajaran, dan penilaian proses pembelajaran pada pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan di SDN 06 Aek Goti Kecamatan Silangkitang Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Standar proses pendidikan dapat diartikan sebagai suatu bentuk teknis yang merupakan acuan atau kriteria yang dibuat secara terencana atau didesain dalam pelaksanaan pembelajaran. Adapun komponen-komponen dalam standar proses pendidikan ada 4 yaitu, 1) Perencanaan proses pembelajaran, 2) Pelaksanaan proses pembelajaran, dan 3) Penilaian hasil pembelajaran. Ketiga komponen tersebut sangat diperlukan dalam proses pembelajaran di dalam sekolah. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif yang mana penelitian ini diarahkan untuk mendeskripsikan implementasi standar proses pendidikan yang guru alami dalam melaksanakan proses pembelajaran. Adapun instrumen dalam pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan studi dokumen. Hasil dalam penelitian ini bahwa, 1) Dalam perencanaan proses pembelajaran guru melakukan persiapan terlebih dahulu untuk pembelajaran di dalam kelas. 2) Pelaksanaan proses pembelajaran guru selalu melakukan kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. 3) Penilaian hasil pembelajaran dilakukan guru wali kelas untuk mengetahui bagaimana kemampuan dan kompetensi yang didapatkan peserta didik dalam proses pembelajaran, guru melakukan penilaian terhadap peserta didik dengan tahapan penilaian yaitu dari penilaian diri, penilaian hasil ulangan harian, penilaian ulangan tengah semester, dan penilaian ulangan akhir semester.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Hj. Hamidah, M.Pd. dan Maulana Arafat Lubis, M.Pd. |
Keywords: | Implementasi standar proses pendidikan; Pelajaran PPKn |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 15 Jun 2023 07:50 |
Last Modified: | 15 Jun 2023 07:50 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8839 |
Actions (login required)
View Item |