Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Tinjauan yuridis perbuatan ingkar janji (wanprestasi) oleh buruh tani ditinjau dari kompilasi hukum ekonomi syariah (studi kasus Desa Lumban Dolok Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal)

Khairani, Elfida (2022) Tinjauan yuridis perbuatan ingkar janji (wanprestasi) oleh buruh tani ditinjau dari kompilasi hukum ekonomi syariah (studi kasus Desa Lumban Dolok Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal). Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1810200041.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Permasalahan dalam skripsi ini adalah tentang praktik ingkar janji (wanprestasi)oleh buruh tani di desa LumbanDolok. Kemudian bagaimana Tinjauan Yuridis Perbuatan Ingkar Janji (Wanprestasi) Oleh Buruh Tani di Desa Lumban Dolok Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal, bagaimana tinjauan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah terhadap perbuatan ingkar janji (wanprestasi) oleh buruh tani di Desa Lumban Dolok. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana praktik ingkar janji (wanprestasi) yang dilakukan oleh buruh tani terhadap pemilik kebun di Desa Lumban Dolok. Kemudian untuk mengetahui bagaimana tinjauan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah terhadap wanprestasi (Ingkar janji) tersebut. Jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan studi lapangan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah mengunakan metode deskriptif analisis yaitu memberikan gambaran secara luas dan mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik ingkar janji (wanprestasi) oleh buruh tani ini dilakukan secara lisan, jika dipandang dari tinjauan yuridis perjanjian ini dianggap pembatalan perjanjian secara sepihak tanpa adanya persetujuan dari pihak lain. Sedangkan jika ditinjau dari kompilasi hukum ekonomi syariah dijelaskan pada pasal 36 yang menjelaskan ingkar janji terjadi apabila tidak melakukan apa yang telah diperjanjikan, dalam hal ini buruh tani tidak melaksanakan perjanjian sesuai dengan kesepakatan dan memutuskan perjanjian secara tiba-tiba tanpa adanya alasan yang jelas. Hal ini juga bertentangan dengan kompilasi hukum ekonomi syariah pasal 21 bahwa tidak adanya sikap amanah dari buruh tani, selain itu juga tidak adanya sikap keterbukaan dan itikad baik dari buruh tani untuk mencarikan penggantinya untuk bisa melanjutkan perjanjian yang telah dibatalkannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Ikhwanuddin Harahap, M.Ag. dan Nurhotia Harahap, M.H.
Keywords: Kompilasi hukum ekonomi syariah; Ingkar janji (wanprestasi); Desa Lumban Dolok
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012710 al-Ijarah & al-Ju’alah (Sewa-menyewa & Kontrak Kerja)
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012713 al-Muzara’ah, al-Mukhabarah, al-Musaqah, al-Mugharasah (Pemanfaatan Lahan Pertanian)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 09 Jun 2023 03:20
Last Modified: 09 Jun 2023 03:20
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8793

Actions (login required)

View Item View Item