Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Hubungan perhatian orangtua dengan motivasi belajar siswa di SMA Negeri 2 Kampung Rakyat Kecamatan Kampung Rakyat Kebupaten Labuhanbatu Selatan

Wahyuni, Sri (2023) Hubungan perhatian orangtua dengan motivasi belajar siswa di SMA Negeri 2 Kampung Rakyat Kecamatan Kampung Rakyat Kebupaten Labuhanbatu Selatan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1820100010.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh orang tua belum memberikan perhatian terhadap kegiatan belajar anak secara maksimal, orang tua sibuk dengan pekerjaan dan tingkat pendidikan serta pemahaman orang tua rendah dan rendahnya motivasi belajar siswa. Adapun rumusan masalah pada penelitian ini yaitu apakah ada hubungan yang positif dan signifikan perhatian orang tua dengan motivasi belajar siswa kelas XI di SMA Negeri 2 Kampung rakyat. Tujuan dari penelitian ini sendiri ialah untuk mengetahui apakah ada hubungan yang positif dan signifikan perhatian orang tua dengan motivasi belajar siswa kelas XI di SMA Negeri 2 Kampung Rakyat. penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode korelasi. Populasi yang digunakan sebanyak 60 orang, 30 orang sebagai orang tua dan 30 sebagai siswa. Pada penelitian ini seluruh pupulasi dijadikan sampel. Teknik pengumpulan data yang digunakan untuk mengumpulkan data dari lapangan adalah wawancara dan kuesioner (angket). Dari penelitian yang dilakukan oleh peneliti diperoleh kesimpulan bahwa: Ada hubungan yang positif dan signifikan perhatian orang tua dengan motivasi belajar siswa kelas XI di SMA Negeri 2 Kampung Rakyat Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Berdasarkan pengujian statistik deskriptif variabel perhatian orangtua diketahui nilai rata-rata perhatian orang tua adalah 82.70 dengan standar devisiasi 3.984 dan untuk nilai rata-rata motivasi belajar adalah 82.70 dengan standar devisiasi 4.779. Berdasarkan uji reabilitas variabel perhatian orang tua bernilai 0. 705 dan untuk variabel motivasi bernilai 0.804 kedua variabel tersebut dinyatakan reliabel karena nilai keduanya lebih besar dari rtabel yaitu 0.3610. Berdasarkan uji korelasi diperoleh nilai variabel perhatian orang tua sebesar 0.635 dan untuk variabel motivasi sebesar 0.635 dengan begitu hubungan kedua variabel adalah positif memiliki hubungan yang kuat. Hasil uji hipotesis menunjukan tabel t untuk perhatian orang tua diketahui bahwa thitung sebesar 4.352 dan nilai ttabel pada tingkat signifikan 5% adalah t = (0,025:27). Sehingga diperoleh hasil dari ttabel adalah 2.05183. hasil pengujian penelitian ini yaitu 4.352>2.05183 yang artinya hipotesis yang dibuat diterima. Pada penelitian ini terdapat hubungan antara perhatian orang tua dengan motivasi belajar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dra. Hj. Tatta Herawati Daulae, M.A. dan Nur Fauziah Siregar, M.Pd.
Keywords: Perhatian orang tua; Motivasi belajar
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 07 Jun 2023 08:03
Last Modified: 07 Jun 2023 08:03
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8779

Actions (login required)

View Item View Item