Harahap, Megawati Putri (2022) Upaya kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Swasta Purbaganal Sosopan Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1820100267.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Latar belakang masalah dalam penelitian ini adalah kinerja guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Swasta PurbaganalSosopan yang kurang baik karena masih ada guru yang tidak memahami tugasnya seperti guru yang terlambat datang ke madrasah, guru yang hanya memberikan pelajaran dengan mencatat tapi kurang penjelasan kepada siswa. Rumusan masalah dalam penelitian ini, 1) Bagaimana kinerja guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Swasta PurbaganalSosopan Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara, 2) Apa saja upaya yang dilakukan Kepala Madrasah dalam meningkatkan kinerja guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Swasta PurbaganalSosopan Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara, 3) Apa kendala-kendala Kepala Madrasah dalam meningkatkan kinerja Guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Swasta PurbaganalSosopan Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif adalah prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif sebagai kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan yang dapat diamati. Hasil penelitian ini ialah 1) Kinerja guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Swasta Purbaganal Sosopan Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara kurang baik. 2) Upaya yang dilakukan kepala madrasah dalam meningkatkan kinerja guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Swasta Purbaganal Sosopan Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara dengan menjadi menjadi tauladan yang baik, Membangkitkan semangat kinerja guru dengan cara menumbuhkan rasa memiliki terhadap lembaga tersebut, melakukan komunikasi, berdiskusi apabila ada masalah. 3) Kendala Kepala Madrasah dalam meningkatkan kinerja guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Swasta PurbaganalSosopan Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara adalah Kurangnya disiplin guru, masih banyak guru yang kurang menekuni profesinya secara utuh, sarana prasarana belum lengkap.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Hj. Zulhimma, S.Ag, M.Pd. dan Dr. Zainal Efendi Hasibuan, M.A. |
Keywords: | Upaya kepala madrasah; Kinerja guru |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150305 Human Resources Management |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 30 May 2023 08:36 |
Last Modified: | 30 May 2023 08:36 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8740 |
Actions (login required)
View Item |