Simamora, Derli Marlina (2022) Pengembangan media pembelajaran blok pecahan untuk siswa Kelas IV SD Negeri Gadu Kecamatan Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1820200022.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh minat belajar siswa yang rendah, cepat bosan dengan pembelajaran, dan kurang aktif dalam pembelajaran. Salah satu penyebabnya yaitu media pembelajaran sebelumnya kurang menarik dan efektif karena tampilan media yang sederhana, warna yang homogen, bahan yang cepat rusak dan cakupan materi yang sempit. Berdasarkan latar belakang tersebut maka peneliti akan mengembangkan media pembelajaran blok pecahan yang bertujuan untuk memudahkan siswa menarik minat siswa serta mengaktifkan siswa dalam pembelajaran dan membantu siswa dalam memahami konsep materi pembelajaran. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana tingkat validitas dan praktikalitas dalam pengembangan media pembelajaran blok pecahan untuk siswa kelas IV SD Negeri Gadu Kabupaten Tapanuli Selatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk media pembelajaran Blok Pecahan yang memenuhi syarat validitas dan praktikalitas. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R & R) menggunakan model ADDIE. Penelitian ini dilakukan dengan 5 tahap yaitu analisis (analyze) , perancangan (design), pengembangan (development), implementasi (implementation), dan evaluasi (evaluation. Instrumen penelitian berupa angket. Angket respon siswa yang diberikan kepada 25 siswa SD Negeri Gadu Kecamatan Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan dan angket validasi ahli oleh tiga ahli yaitu ahli media, ahli materi, dan ahli praktisi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa validitas pengembangan media pembelajaran Blok Pecahan menggunakan model ADDIE ini diperoleh SKOR persentase rata-rata 81,62 % (sangat valid). Skor ini adalah nilai rata-rata dari validitas media dan materi yaitu masing-masing 80 % dan 83,25 %. Sementara praktikalitas pengembangan media pembelajaran Blok Pecahan diperoleh skor persentase rata-rata sebesar 93,43 % (sangat praktis). Skor ini adalah nilai rata-rata dari angket respon siswa sebesar 96,12 % dan ahli/praktisi 90,75 %.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Suparni, S.Si., M.Pd. dan Dr. Anhar, M.A. |
Keywords: | Media pembelajaran blok pecahan; Pecahan |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 29 May 2023 09:15 |
Last Modified: | 29 May 2023 09:15 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8728 |
Actions (login required)
View Item |