Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Persepsi mahasantriah IAIN Padangsidimpuan NIM 2021 terhadap program siaran dakwah “OBSESI” RAU FM Padangsidimpuan

Siregar, Riski Hasana (2022) Persepsi mahasantriah IAIN Padangsidimpuan NIM 2021 terhadap program siaran dakwah “OBSESI” RAU FM Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1830100018.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi fakta mahasantriah IAIN Padangsidimpuan tidak semua berasal dari sekolah pesantren tetapi juga dari sekolah umum sehingga perbedaan pemahaman agamanya berbeda. Hal ini membuat mahasantriah harus meningkatkan pengetahuan agama Islam secara individu ditengah program asrama yang ada. Dengan memanfaatkan ponsel non-internet, mahasantriah mendengarkan radio RAU FM Padangsidimpuan pada program siaran dakwah OBSESI (Obrolan Seputar Tsaqofah Islami) yang membahas mengenai solusi Islam terkait permasalahan-permasalahan terbaru yang sedang terjadi di masyarakat setiap hari Jumat pada pukul 11.00-12.00 WIB. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana format program siaran dakwah OBSESI RAU FM Padangsidimpuan dan bagaimana persepsi mahasantriah IAIN Padangsidimpuan NIM 2021 terhadap program siaran dakwah OBSESI RAU FM Padangsidimpuan. Teori yang digunakan adalah Uses and Gratification yakni penggunaan media untuk memenuhi kebutuhannya dan mendapatkan kepuasan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan riset audiens. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik penentuan sample dengan porpusive sampling dan dipilih 24 mahasantriah NIM 2021 sebagai informan utama dalam penelitian ini. Hasil penelitian diketahui bahwa program siaran dakwah OBSESI mengudara di RAU FM Padangsidimpuan sejak Desember 2011 dengan kategori program siaran yakni religi, format program: Talkhow dengan durasi 60 menit, target pendengar: Muslimah (tua/remaja), tujuan program: Untuk memberikan solusi Islam dalam segala aspek persoalan seperti ibadah, aqidah, akhlak, muamalah, politik, pendidikan, kesehatan dan masalah lainnya sesuai dengan permasalahan masyarakat saat itu. Dipandu oleh tiga orang ustadzah yang berdakwah secara bergiliran setiap Jum’atnya yakni: Ukthi Nida, Ummu Alya dan Ustadzah Elsa. Adapun persepsi mahasantriah terhadap progam siaran dakwah secara keseluruhan adalah positif dengan materi dakwah yang dianggap terbaru sehingga mahasantriah mengetahui hukum Islam dan berita yang ada di masyarakat luas. Penyampaian dakwah dipersepsikan baik karena tutur kata yang lembut dan mudah dipahami meski cara bicaranya kadang dianggap terlalu cepat. Manfaat yang paling dominan dirasakan oleh mahasantriah adalah bertambahnya ilmu pengetahuan khususnya hukum-hukum Islam terhadap berbagai persoalan kehidupan serta membuat mahasantriah menjadi lebih rajin beribadah seperti sholat sunnah, puasa, mengaji dan mendengarkan ceramah selama di Mahad Al-Jami’ah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Sholeh Fikri, M.Ag. dan Barkah Hadamean Harahap, M.I.Kom.
Keywords: Persepsi; Dakwah melalui radio; Mahasantriah; RAU FM
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200101 Communication Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 20 Mar 2023 04:35
Last Modified: 20 Mar 2023 04:35
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8525

Actions (login required)

View Item View Item