Afrini, Rahayu (2023) Implementasi hukuman pelanggaran disiplin terhadap siswa pada Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Padang Lawas. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1820100225.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (1MB) |
Abstract
Latar belakang masalah penelitian ini adalah implementasi hukuman terhadap disiplin siswa tentu tidak luput dari pemberian hukuman terhadap siswa, tetapi terkadang hukuman yang diberikan guru tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku di madrasah tersebut, sehingga terkesan kurang mendidik dan lebih menekankan rasa takut peserta didik. Tentunya hukuman diharapkan tidak berbentuk fisik yang membuat peserta didik merasa tertekan, tertindas, stres, dan terkesan kurang bersahabat. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana implementasi hukuman pelangaran disiplin terhadap siswa. Bagaimana dampak positif dan negatif. Bagaimana faktor pendukung dan pengahambat implementasi hukuman pelangaran disiplin terhadap siswa pada Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Padang Lawas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi hukuman pelangaran disiplin terhadap siswa. Untuk mengetahui dampak positif dan negatif. Dan untuk mengetahui faktor pendukung dan pengahambat implementasi hukuman pelangaran disiplin terhadap siswa pada Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Padang Lawas. Untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan dalam penelitian ini dilaksanakan riset lapangan (field research) dengan menggunakan teknik pengumpulan data yang terdiri dari observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Pengolahan dan analisis data yang dilaksanakan dengan cara kualitatif deskriptif. Untuk menjamin keabsahan data dengan menggunakan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi hukuman pelangaran disiplin terhadap siswa pada Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Padang Lawas baik dan bagus yang terdiri dari hukuman ringan, sedang dan juga berat. Dampak positif dan negatif implementasi hukuman terhadap kedisiplinan siswa yaitu 1. Ketaatan siswa dalam memenuhi aturan dan tata tertib sekolah 2. Menjadikan lebih disiplin dan lebih tertib 3. Siswa lebih paham akan hak dan kewajibannya 4. Bisa menimbulkan ketakutan terhadap siswa 5. Dan juga tidak jarang anak cendrung membiarkan dirinya dihukum dari pada melakukan perbuatan yang diharapkan kepadanya. Adapun faktor pendukung dan penghambat implementasi hukuman terhadap kedisiplinan siswa yaitu 1. Dari kepala sekolah 2. Orang tua/wali murid 3. Guru 4. Faktor lingkungan dan sosial 5. Peserta didik yang memiliki sifat manja 6. Waktu dan tempat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dra. Hj. Tatta Herawati Daulae, M.A. dan Dr. Lazuardi, M.Ag. |
Keywords: | Implementasi hukuman; Pelanggaran disiplin siswa |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180199 Law not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 09 Mar 2023 04:15 |
Last Modified: | 09 Mar 2023 04:15 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8469 |
Actions (login required)
View Item |