Matondang, Yusnani (2023) Persepsi masyarakat terhadap alumni Pondok Pesantren Musthafawiyah dalam bidang keagamaan di Desa Tangga Bosi Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1820100226.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini menjelaskan tentang persepsi masyarakat mengenai perilaku keagamaan yang dilaksanakan para Alumni Pesantren Musthafaiyah di desa Tangga Bosi II. Untuk mengetahui bagaimana persepsi masyarakat terhadap para alumni bidang keagamaan, fenomena yang didapatkan yaitu adanya Alumni yang belum sepenuhnya mengamalkan apa yang di pelajarinya saat sekolah di pesantren dan kurangnya minat untuk menjadi suatu contoh teladan terhadap masyarakat awam yang masih minim ilmu keagamaannya. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu Bagaimanakah Perilaku Alumni Musthafawiyah Dalam Bidang Keagamaan Dan seperti apakah Persepsi Masyarakat Terhadap Alumni Musthafawiyah Dalam Bidang Keagamaan di Desa Tangga Bosi II. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Perilaku Alumni Musthafawiyah Dalam Bidang Keagamaan di Desa Tangga Bosi II. Dan untuk mengetahui Persepsi Masyarakat Terhadap Alumni Musthafawiyah Dalam Bidang Keagamaan di Desa Tangga Bosi II Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan metode deskriptif yang bertujuan untuk melukiskan atau menggambarkan kondisi apa yang ada dalam suatu situasi. Subjek penelitian adalah Kepala Desa, Alim Ulama, Masyarakat dan juga Alumni. Instrumen pengumpulan data adalah observasi dan wawancara, teknik menjamin keabsahan data yaitu perpanjangan waktu penelitian, ketekunan pengamatan dan triangulasi. Teknik pengolahan dan analisis data. Hasil penelitian yang dilakukan bahwa perilaku Alumni Musthafawiyah di desa Tangga Bosi II sudah berperan aktif dalam kegiatan apapun terutama dalam bidang keagamaan, para alumni ikut berpartisivasi karena memiliki kesadaran terhadap ajaran agama islam dan masih mengamalkan perintah Allah sesuai syariat, sehingga masih dikatakan ummat yang baik. Dengan demikian persepsi masyarakat desa Tangga Bosi II juga beranggapan baik kepada para Alumni Musthafawiyah karena sangat membantu dan berperan aktif di desaTangga Bosi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Drs. H. Abdul Sattar Daulay, M.Ag. dan Fitri Rayani Siregar, M.Hum. |
Keywords: | Persepsi; Alumni Musthafawiyah; Keagamaan |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130109 Pesantren (Islamic boarding school) 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170112 Sensory Processes, Perception and Performance 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 15 Feb 2023 08:14 |
Last Modified: | 15 Feb 2023 08:14 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8364 |
Actions (login required)
View Item |