Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh harga dan citra merek terhadap keputusan pembelian Skincare MS Glow

Lestari, Putri (2022) Pengaruh harga dan citra merek terhadap keputusan pembelian Skincare MS Glow. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1840200170.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Banyaknya mahasiswi di Prodi Ekonomi Syariah yang menggunakan Skincare MS Glow yang dirasa cukup mahal untuk keuangan mahasisiwi padahal masih terdapat Skincare jenis lain yang bagus disertai merek yang terkenal, dan memiliki citra merek yang baik dengan harga yang lebih murah dan berkualitas. Rumusan masalah penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh harga dan citra merek secara simultan terhadap keputusan pembelian skincare MS Glow Mahasiswi Prodi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui terdapat pengaruh harga dan citra merek secara simultan terhadap keputusan pembelian skincare MS Glow Mahasiswi Prodi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan. Pembahasan dalam penelitian ini berkaitan dengan bidang ilmu manajemen pemasaran. Teori yang digunakan adalah harga yang sesuai dengan kualitas produk akan membuat konsumen tertarik untuk membeli produk tersebut. Selain itu juga menggunakan teori semakin baik citra merek pada suatu produk maka semakin kuat keyakinan konsumen terhadap produk tersebut dan mendorong keinginan untuk melakukan keputusan pembelian Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan sumber data yaitu data primer dan data sekunder. Tehnik pengumpulan data menggunakan angket, wawancara dan dokumentasi dengan umlah sampel 54 responden. Tehnik analisis data dengan uji validitas, uji reliabilitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, uji analisis regresi linier berganda, uji koefisien determinasi (R2), uji secara parsial (uji t), dan uji simultan (uji F). Hasil penelitian menyatakan terdapat pengaruh harga terhadap keputusan pembelian skincare MS Glow pada mahasiswi program studi Ekonomi Syariah UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan. Kemudian terdapat pengaruh citra merek terhadap keputusan pembelian skincare MS Glow pada mahasiswi program studi Ekonomi Syariah UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan. Sedangkan secara simultan menyatakan terdapat pengaruh harga dan citra merek secara simultan terhadap keputusan pembelian skincare MS Glow pada mahasiswi program studi Ekonomi Syariah UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Delima Sari Lubis, M.A. dan Hamni Fadlilah Nasution, M.Pd.
Keywords: Citra merek; Harga; Keputusan pembelian
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 09 Feb 2023 08:36
Last Modified: 09 Feb 2023 08:36
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8354

Actions (login required)

View Item View Item