Krismanto, Krismanto (2022) Pengaruh liabilitas terhadap profit PT. Primarindo Asia Infrastructure Tbk. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1840200108.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Perusahaan secara umum didirikan dengan tujuan untuk memperoleh profit/laba yang berkepanjangan. Pertumbuhan profit sangat dipengaruhi dengan penyediaan dana liabilitas yang cukup. Liabilitas jangka panjang lebih cenderung meningkat signifikan dan diikuti liabilitas jangka pendek meningkat sedangkan profit lebih cenderung menurun signifikan pada tahun 2014, 2015, 2018 dan 2021 di PT Primarindo Asia Infrastructure Tbk. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh liabilitas jangka pendek terhadap profit. Apakah terdapat pengaruh liabilitas jangka panjang terhadap profit. Kemudian apakah terdapat pengaruh liabilitas jangka pendek dan jangka panjang terhadap profit. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh liabilitas jangka pendek dan jangka panjang terhadap profit baik secara parsial dan simultan. Teori dalam penelitian ini adalah teori trade off yang mengasumsikan bahwa perusahaan memiliki rasio liabilitas yang optimal dimana pada saat mencapai kondisi tertinggi atau terendah tingkat liabilitasnya, maka perusahaan akan menyesuaikan tingkat liabilitas aktualnya ke titik yang optimal. Teori pecking order mengasumsikan bahwa perusahaan mengikuti hierarki pembiayaan di mana perusahaan meminimalkan ekuitas dan memilih liabilitas untuk meningkatkan persistensi profit. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel penelitian adalah teknik sampel jenuh. Populasi dan sampel penelitian ini adalah data laporan keuangan perusahaan dari tahun 2011-2021 per triwulan sebantak 44 sampel. Uji analisis data yang digunakan yakni, uji statistik deskriptif, uji normalitas, uji linearitas, uji asumsi klasik yaitu uji multikolinearitas, uji autokorelasi, uji heteroskedastisitas, uji hipotesis yaitu uji secara parsial/ (uji t), uji secara simultan (uji f), uji koefisien determinasi, dan analisis regresi berganda. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa secara parsial (Uji T) variable liabilitas jangka pendek berpengaruh positif dan signifikan terhadap profit PT Primarindo Asia Infrastructure Tbk dan liabilitas jangka panjang tidak berpengaruh terhadap profit PT Primarindo Asia Infrastructure Tbk. Hasil uji secara simultan (Uji F) bahwa variabel liabilitas jangka pendek dan liabilitas jangka panjang berpengaruh positif dan signifikan terhadap profit.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Darwis Harahap, S.H.I., M.Si. dan Zulaika Matondang, S.Pd., M.Si. |
Keywords: | Liabilitas jangka panjang; Liabilitas jangka pendek; Profit |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 02 Feb 2023 02:50 |
Last Modified: | 02 Feb 2023 02:50 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8316 |
Actions (login required)
View Item |