Marsada, Sopia (2019) Pemikiran politik M. Natsir tentang demokrasi pada masa pemerintahan Soekarno. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
15 103 00001.pdf Download (3MB) |
Abstract
Skiripsi ini berjudul “Pemikiran Politik M. Natsir tentang Demokrasi”. Adapun permasalahan yang muncul dalam penelitian ini adalah membahas mengenai keadaan demokrasi setelah kemerdekaan hingga pada demokrasi terpimpin yang ditanggapi M. Natsir dengan pada prinsip demokrasi M. Natsir yang merasa telah terjadinya penyelewengan demokrasi pada masa itu. Penelitian yang akan dilakukan dalam menyusun skripsi ini adalah penelitian kepustakaan (Library Research) penelitian yang dilakukan hanya berdasarkan atas karya tertulis, termasuk hasil penelitian yang telah dilakukan maupun yang belum dipublikasikan. Dalam penelitian ini, data yang bersumber dari buku-buku yang berhubungan dengan subjek/objek penelitian. Pada penelitian ini menemukan hasil bahwa keadaan demokrasi setelah awal kemerdekaan sampai pada demokrasi terpimpin mengalami banyak kontroversi dengan demokrasi M. Natsir. Dilihat pada awal kemerdekaan sikap Presiden Soekarno yang tidak memahami posisinya sebagai seorang kepala negara bukan kepala pemerintahan membuatnya menyimpan dendam yang direalisasikan pada demokrasi Terpimpin. Pada demokrasi terpimpin Soekarno membuat berbagai kebijakan yang dianggap menyeleweng, karena tidak jarang kebijakan tersebut atas kemauannya sendiri dan tidak disetujui oleh anggota – anggota lainnya. Dan kesimpulan dari penelitian ini bahwa keadaan demokrasi pada masa pemerintahan Presiden Soekarno jika dihadapkan dengan prinsip demokrasi Theistik yang ditawarkan M. Natsir dalam berdemokrasi sangat bertolak belakang. Dikarenakan demokrasi Theistik yang didalam berdemokrasi harus menerapkan Tauhid, persamaan, persaudaraan, dan ijtihad, sedangkan dengan keadaan demokrasi pada masa itu, Presiden Soekarno tidak ada menerapkan prinsip – prinsip tersebut, sehingga demokrasi pada masa pemerintahan Presiden Soekarno banyak melakukan penyelewengan demokrasi
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Politik M. Natsir;Demokrasi |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Tata Negara |
Depositing User: | Mrs. Zura idah |
Date Deposited: | 22 Apr 2020 14:37 |
Last Modified: | 22 Apr 2020 14:37 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/814 |
Actions (login required)
View Item |