Harahap, Ahmad Fauzan (2022) Problematika badan kepengurusan Masjid Jami’ Miftahul Jannah Desa Ujunggurap Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1530100010.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Pelaksanaan kegiatan tidak terlepas dari berbagai permasalahan yang dihadapi dalam pelaksanaannya, baik itu dalam bentuk materi maupun dalam bentuk non-materi. Begitu juga dengan pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan Badan Kepengurusan Masjid (BKM) Jami’ Miftahul Jannah Desa Ujunggurap Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua tidak terlepas dari permasalahan atau kendala dalam pelaksaan kegiatan yang telah diprogramkan mulai dari kurangnya dana kegiatan maupun guru dalam pelaksanaan kegiatan. Maka dalam hal ini, penelitian dilakukan untuk mengetahui lebih dalam mengenai masalah yang dialami Badan Kepengurusan Masjid (BKM) Jami’ Miftahul Jannah dalam pelaksanaan kegiatan yang telah dilaksanakan. Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui bentuk kegiatan Badan Kepengurusan Masjid (BKM), probelmatika yang dialami Badan Kepengurusan Masjid (BKM) dalam pelaksanaan kegiatan, dan solusi yang dilakukan Badan Kepengurusan Masjid (BKM) dalam meminimalisir problematika yang dialami. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian terdiri dari BKM Jami’ Miftahul Jannah dan masyarakat Desa Ujunggurap. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data perpanjangan keikutsertaan dan triangulasi. Teknik pengolahan dan analisis data yaitu reduksi data, display data, dan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk kegiatan yang dilakukan Badan Kepengurusan Masjid (BKM) Jami’ Miftahul Jannah Desa Ujunggurap terdiri dari kegiatan belajar mengaji Al-Qur’an, wirid yasin sekaligus pelatihan fardhu kifayah, dan memperingati hari besar Islam. Problematika yang dialami BKM dalam pelaksanaan kegiatan terdiri dari kurangnya partisipasi masyarakat dalam mengikuti kegiatan yang dilaksanakan, kurangnya guru dalam pelaksanaan kegiatan, dan kurangnya dana untuk mendukung pelaksanaan kegiatan. Solusi yang dilakukan dalam meminimalisir masalah yang dialami adalah dengan meningkatkan kerja sama yang baik dengan pihak Kemenag baik untuk memperoleh guru pengajian maupun bantuan dana kegiatan, mengumpulkan dana dari masyarakat sekali dalam sebulan, dan mengatur ulang waktu pelaksanaan kegiatan yang tidak menyusahkan masyarakat dalam mengikuti kegiatan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Drs. Kamaluddin, M.Ag. dan Ali Amran, S.Ag, M.Si |
Keywords: | Problematika; BKM; Masjid jami’ miftahul jannah |
Subjects: | 12 BUILT ENVIRONMENT AND DESIGN > 1201 Architecture > 120109 Architecture of Building for Religious and Related Purposes > 12010901 Mosques and Minaret 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 02 Aug 2022 07:31 |
Last Modified: | 10 Dec 2022 08:04 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8094 |
Actions (login required)
View Item |