Saragih, Nasir Ahmad Khan (2022) Pengembangan ekonomi kreatif Desa Bandar Pasir Mandoge. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1740200008.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Desa Bandar Pasir Mandoge memiliki beragam potensi dalam proses pengembangan ekonomi kreatif. Usaha pupuk kotoran hewan (kohe), home industri dan basis kopi pada dasarnya memiliki prospek yang baik dalam bidang usaha yang berbasis ekonomi kreatif namun usaha tersebut hanya bersifat stag atau tidak berkembang, dikarenakan tidak adanya pengembangan pada usaha tersebut. Dengan demikian peneliti memiliki rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana strategi pengembangan ekonomi kreatif di Desa Bandar Pasir mandoge dan apa saja yang menjadi faktor pendukung pengembangan ekonomi kreatif Desa Bandar Pasir mandoge. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran pengembangan ekonomi kreatif pada masyarakat Desa Bandar Pasir mandoge dan untuk mengetahui apa yang menghambat minat masyarakat untuk melakukan pengembangan ekonomi kreatif di Desa Bandar Pasir Mandoge. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori dari John Howkins, yaitu Ekonomi kreatif didefinisikan selaku aktivitas ekonomi yang menjadikan kreativitas, peninggalan budaya yang menjadi daya tarik serta area selaku tumpuan masa depan. Proses penciptaan nilai tambah bersumber pada kreativitas, budaya, serta bagian ini lah yang membagikan nilai tambah pada suatu perekonomian. Pada intinya adalah upaya produktivitas yang bersumber kepada orang- orang kreatif yang mengandalkan keahlian ilmu pengetahuan yang dimilikinya Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan data Kualitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), sedangkan sumber data yaitu dari data primer dengan subjek penelitian secara holistic (menyeluruh, tidak dapat dipisah-pisahkan) dan teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Semua data-data tersebut dianalisa secara induktif dengan metode pengecekan comfirmability. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah bahwa strategi pengembangan ekonomi kreatif dengan sosialisasi, pendampingan dalam pengurusan izin, pemanfaatan platform media sosial dan toko online, dan pelatihan terhadap pelaku usaha itu sendiri berpengaruh terhadap pendapatan yang di terima dari masing-masing pelaku usaha yang ada serta lebih memudahkan untuk memperoleh pinjaman dana terkhusus di Desa Bandar Pasir Mandoge Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan. Faktor pendukung pengembangan ekonomi kreatif dengan adanya kemajuan tekhnologi dan mudahnya akses komunikasi semakin membuat pelaku usaha tersebut meningkatkan kreativitas produknya maka akan semakin banyak minat dari konsumen untuk membeli produknya sehingga dapat meningkatkan pendapatan. Sedangkan apabila pelaku usaha tersebut tidak dapat memberikan inovasi-inovasi yang baru maka konsumen juga kurang berminat untuk membeli produknya sehingga akan berpengaruh terhadap pendapatan yang diperoleh.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | H. Aswadi Lubis, S.E., M.Si. dan Hamni Fadlilah Nasution, M.Pd. |
Keywords: | Ekonomi kreatif; Media sosial; Pelaku usaha |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140202 Economic Development and Growth |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 06 Jul 2022 07:02 |
Last Modified: | 10 Dec 2022 04:25 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8025 |
Actions (login required)
View Item |