Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Faktor-faktor yang memengaruhi kinerja Pegawai Dinas Ketenagakerjaan Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan

Nasution, Dinda Alwiyah (2021) Faktor-faktor yang memengaruhi kinerja Pegawai Dinas Ketenagakerjaan Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1640200022.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kualitas tenaga kerja yang baik dapat menghasilkan suatu hasil kerja yang optimal sesuai dengan targetnya. Demi tercapainya target yang ditetapkan, dinas Ketenagakerjaan Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan selalu berusaha untuk meningkatkan kinerja pegawainya. Namun tujuan tersebut tidak akan tercapai apabila kurangnya kedisiplinan dari diri seorang pegawai dan ketidakpuasan pegawai tersebut dalam bekerja. Rumusan masalah dalam penelitian ini apakah kepemimpinan, kepuasan kerja, dan disiplin kerja berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap kinerja pegawai Dinas Ketenagakerjaan Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengatahui pengaruh kepemimpinan, kepuasan kerja, dan disiplin kerja secara parsial dan simultan terhadap kinerja pegawai Dinas Ketenagakerjaan Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan. Teori dalam penelitian ini berkaitan dengan teori manajemen sumber daya manusia. Teori kinerja membahas mengenai kinerja, faktor-faktor yang memengaruhi kinerja, teori-teori kepemimpinan, kepuasan kerja, dan disiplin kerja. Penelitian ini bersifat penelitian kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 30 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket (kuesioner) dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji koefisien determinasi (R2), uji analisis regresi linear berganda, uji t (parsial), dan uji F (simultan). Hasil penelitian secara parsial (uji t) Kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja, sedangkan utuk Kepuasan Kerja dan Disiplin Kerja secara parsial tidak berpengaruh terhadap Kinerja. Secara simultan (uji F), Kepemimpinan, Kepuasan Kerja, dan Disiplin Kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Windari, S.E., M.A. dan Ja’far Nasution, M.E.I.
Keywords: Disiplin kerja; Kepemimpinan; Kepuasan kerja; Kinerja
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150305 Human Resources Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 24 Jun 2022 03:28
Last Modified: 02 Dec 2022 01:17
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7856

Actions (login required)

View Item View Item