Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Kompetensi pedagogik guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan minat belajar siswa di MTs Muhammadiyah 09 K. H. Ahmad Dahlan Sipirok

Ritonga, Elsyah (2021) Kompetensi pedagogik guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan minat belajar siswa di MTs Muhammadiyah 09 K. H. Ahmad Dahlan Sipirok. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1620100181.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Latar belakang masalah dalam penelitian ini yaitu komponen yang paling penting dalam pendidikan adalah guru dan siswa, dengan demikian agar tujuan pendidikan tersebut tercapai maka perlu adanya guru yang mempunyai kompetensi. Terutama kompetensi pedagogik, dengan adanya kompetensi pedagogik maka seorang guru akan mampu mengelola proses pembelajaran dengan maksimal dan juga dapat meningkatkan minat siswa dalam belajar. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kompetensi pedagogik guru pendidikan agama Islam di MTs muhammadiyah 09 K. H. Ahmad Dahlan Sipirok. Bagaimana minat belajar siswa dan apakah kompetensi pedagogik guru pendidikan agama Islam berperan dalam meningkatkan minat belajar siswa. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas kompetensi pedagogik guru PAI, untuk mengetahui minat belajar siswa dan untuk mengetahui apakah kompetensi pedagogik guru PAI berperan dalam meningkatkan minat belajar siswa di MTs Muhammadiyah 09 K. H. Ahmad Dahlan Sipirok. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan yang menggunakan metode kualitatif. Adapun data yang dikumpulkan adalah melalui wawancara, observasi dan juga dokumentasi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa 1) kompetensi pedagogik guru di MTs Muhammadiyah 09 K. H. Ahmad Dahlan Sipirok yang sudah cukup baik mulai dari kemampuan mengelola pembelajaran, pemahaman terhadap peserta didik, perancangan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran yang mendidik dan dialogis, kemampuan memanfaatkan teknologi pembelajaran, kemampuan melaksanakan evaluasi hasil belajar, dan pengembangan kemampuan peserta didik, hal ini dapat dilihat dari kegiatan pembelajaran di dalam kelas guru membuat RPP sebelum menyampaikan materi, menentukan model dan metode pembelajaran, dan dalam materi tertentu guru memanfaatkan teknologi pembelajaran seperti infokus yang telah disediakan sekolah. 2) Minat belajar siswa di MTs Muhammadiyah 09 K. H. Ahmad Dahlan Sipirok masih perlu ditingkatkan yakni dengan cara memaksimalkan kompetensi pedagogik guru PAI,3) Kompetensi pedagogik guru PAI sangat berperan dalam meningkatkan minat belajar siswa dengan cara menguasai dan meningkatkan kualitas kompetensi pedagogik guru para siswa akan lebih mudah memahami mata pelajaran PAI dan suasana di dalam kelas akan semakin menarik perhatian dan minat belajar siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. H. Syafnan, M.Pd. dan Dr. Zainal Efendi Hasibuan, M.A.
Keywords: Kompetensi pedagogik; Guru; Pendidikan agama Islam; Minat belajar
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 17 Jan 2022 07:46
Last Modified: 17 Jan 2022 07:46
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7453

Actions (login required)

View Item View Item