Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Metode pembelajaran tahfidz Al-Qur’an di Pondok Pesantren Al Mukhlishin Sibuhuan

Daulay, Rozabiah (2021) Metode pembelajaran tahfidz Al-Qur’an di Pondok Pesantren Al Mukhlishin Sibuhuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1720100177.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Pondok Pesantren Al-Mukhlishin Sibuhuan ini adalah salah satu pondok pesantren yang mengkhususkan kepada santri/santriwatinya untuk menghafal Al Qur‟an. Metode pembelajaran adalah cara-sara atau teknik penyajian bahan pelajaran yang akan digunakan oleh guru pada saat penyajian, baik secara individual maupun kelompok. Agar tercapainya tujuan pembelajaran yang telah dirumuskan. Tahfidzh Al-Qur‟an adalah proses penghafalan Al-Qur‟an secara keseluruhan, baik hafalan maupun ketelitian bacaannya serta menekuni, merutinkan dan mencurahkan perhatiannya untuk melindungi infalan dan kelupaan. Adapun yang menimbulkan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana metode pembelajaran tahfidz Al-Qur‟an di Pondok Pesantren Al-Mukhlishin Sibuhuan dan apa saja permasalahan yang dihadapi dalam pembelajaran tahfidz Al-Qur‟an di Pondok Pesantren Al-Mukhlishin Sibuhuan. Peneliti menggunakan metode kualitatif deskriptip yang artinya menggambarkan keadaan yang ditemui dilokasi penelitian yang terdiri dari fakta fakta, kejadian dan menggambarkan objek yang diteliti secara sistematis. Data penelitian diperoleh melalui wawancara dan observasi. Kemudian data-data tersebut dianalisa dengan menggunakan logika dan berfikir ilmiah. Metode pembelajaran tahfidz Al-Qur‟an di Pondok Pesantren Al Mukhlishin Sibuhuan ada beberapa metode yaitu: metode tahsin, metode talaqqi, metode wahdah, metode takrir/muraj’ah dan metode setoran. Adapun permasalahan yang dihadapi dalam pembelajaran tahfidz Al-Qur‟an adalah masih banyak santri/santriwati yang kurang lancar tajwidnya seperti terbata-bata dalam membaca Al-Qur‟an, kurang fokus, malas, bosan, lupa, kurangnya praktek, keterbatasan waktu, faktor lingkungan dan faktor pergaulan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. H.Irwan Saleh Dalimunthe, M.A. dan Muhlison, M.Ag
Keywords: Metode pembelajaran; Tahfidz Al-Qur’an
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130109 Pesantren (Islamic boarding school)
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 10 Jan 2022 09:18
Last Modified: 10 Jan 2022 09:18
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7420

Actions (login required)

View Item View Item