Marito, Winda (2021) Peran guru dalam membina karakter siswa di Sekolah Dasar Islam Terpadu Darul Hasan Kelurahan Hutaimbaru Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru Kota Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1720100019.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah bahwa seiring dengan perkembangan zaman di era revolusi industri 4.0, banyak hal-hal yang terjadi dalam dunia pendidikan khususnya sekolah dasar. Semakin banyaknya siswa yang tidak berkarakter. Krisis karakter sudah menjadi hal biasa dan mudah dijumpai dikalangan siswa. Banyak siswa yang kurang menaruh perhatian terhadap disiplin, jujur, sopan santun serta tata krama dan rasa hormat kepada orang lain yang terkadang suka bertindak sesuka hati tanpa memperdulikan lingkungan sekitarnya. Berdasarkan hal tersebut peneliti tertarik melakukan penelitian tentang peran guru dalam membina karakter siswa. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana peran guru dalam membina karakter siswa, bagaimana gambaran karakter siswa serta apa saja faktor yang menjadi penghambat dalam pelaksanaan pembinaan karakter siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran guru khususnya guru PAI dalam membina karakter siswa, bagaimana karakter siswa serta apa saja faktor yang menjadi penghambat dalam membina karakter siswa. Metodologi yang digunakan dalam penelitian adalah kualitatif menggunakan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pengelolaan analisis data melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, dan teknik penjamin keabsahan data adalah perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan dan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru dalam membina karakter siswa khususnya guru PAI di Sekolah Dasar Islam Terpadu Darul Hasan Padangsidimpuan adalah dengan memberikan bimbingan dan arahan-arahan yang baik kepada siswa, menjadikan dirinya sebagai tauladan yang baik agar siswa memperoleh feedback yang baik dalam kehidupan sehari-hari, memberikan contoh nyata baik pada saat belajar maupun diluar pembelajaran, serta memfungsikan dirinya sebagai penasehat bagi anak karena fungsi utama seorang guru bukan hanya mentransfer ilmu pengetahuan akan tetapi juga mengupayakan agar siswa memiliki keimanan, moral, dan akhlak yang mulia. Karakter siswa di Sekolah Dasar Islam Terpadu Darul Hasan meliputi karakter terhadap Allah SWT seperti berdo’a sebelum dan sesudah belajar, sholat dhuha berjama’ah, sholat dzuhur berjama’ah, menghafal surah-surah pendek, hadist dan doa sehari-hari. Kemudian yang kedua, karakter terhadap diri sendiri meliputi jujur, disiplin, dan sopan santun. Dan faktor yang menjadi penghambat dalam pembinaan karakter di sekolah ini yaitu faktor keluarga yaitu orangtua, faktor diri sendiri serta faktor lingkungan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Ali Asrun Lubis, S.Ag., M.Pd dan Lili Nur Indah Sari, S.Pd.I, M.Pd |
Keywords: | Peran guru; Pembinaan karakter |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Darmayanti Simamora |
Date Deposited: | 15 Nov 2021 01:17 |
Last Modified: | 15 Nov 2021 01:17 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7237 |
Actions (login required)
View Item |