Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Penerapan teori bimbingan karier anne roe dalam pengambilan keputusan karier remaja di Desa Ujung Gading Kecamatan Batang Angkola

Harahap, Nur Adilah (2019) Penerapan teori bimbingan karier anne roe dalam pengambilan keputusan karier remaja di Desa Ujung Gading Kecamatan Batang Angkola. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
14 302 00095.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Pada hakikatnya remaja mengalami masalah atau kesulitan untuk memilih karier yang ingin mereka pilih untuk terjun di dalamnya. Di antara masalah yang mereka hadapi yaitu berkaitan dengan masalah ekonomi. Dalam pengambilan keputusan karier remaja, menurut Anne Roe mengemukakan bahwa pola perkembangan arah pilih karier pekerjaan sangat ditentukan oleh kesan pertama, yaitu pada masa kanakkanak dini, berupa kesan atas perasaan puas dan tida puas. Selanjutnya hal ini akan terus berkembang menjadi suatu kekuatan berupa enersi psikis. Kesan atau perasaan didekati atau dijauhi serta perasaan puas dan tidak puas yang diterima anak dalam struktur emosi keluarga selalu memiliki dampak tertentu terutama terhadap orientasi anak dalam bidang karier serta kehidupannya dimasa depan. Anne Roe menyimpulkan bahwa iklim rumah tangga atau pola asuh orangtua mempengaruhi hirarki kebutuhan anak dan hubungan antara kebutuhan dengan gaya hidup masa dewasanya, sehingga mempengaruhi terhadap karier seseorang. Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian in adalah: bagaimana pengambilan keputusan karier remaja berdasarkan teori Anne Roe di desa Ujung Gading. Bagaimana penerapan bimbingan karier Anne Roe yang dilakukan untuk mengatasi masalah pengambilan keputusan karier remaja di desa Ujung Gading. Apakah ada perubahan dari penerapan teori bimbingan karier anne Roe dalam mengatasi pengambilan keputusan karier pada remaja di desa Ujung Gading. Tujuan peneliatian: untuk mengetahui bagaimana pengambilan keputusan karier remaja berdasarkan teori Anne Roe di Desa Ujung Gading. Untuk mengetahui penerapan bimbingan karier Anne Roe yang dilakukan untuk mengatasi masalah pengambilan keputusan karier remaja di desa Ujung Gading. Untuk Mengetahui Hasil perubahan dari penerapan teori bimbingan karier Anne Roe pada remaja di Desa Ujung Gading. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan atau disebut dengan Action research. Metode penelitian yang digunakan adalah tindakan lapangan. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Dari analisi peneliti menemukan bahwa Teori Bimbingan Kraier Anne Roe dalam pengambilan keputusan karier remaja terdapat perubahan perilaku remaja dalam mengambil keputusan karier. Perubahan dalam mengambil keputusan karier berubah setelah materi diberikan dan tindakan diterapkan kepada remaja yaitu kurangnya skill remaja sekitar 7 orang menjadi 1 orang (40%), kurangnya kemampuan fisik remaja sekitar 4 orang menjadi 1 orang (20%), kurangnya dukungan orangtua sekitar 4 orang dan terjadi perubahan secara total

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: teori bimbingan karier anne roe; dan karier remaja
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Ms. Suci Syahfifa Nasution
Date Deposited: 19 Apr 2020 17:20
Last Modified: 19 Apr 2020 17:20
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/715

Actions (login required)

View Item View Item