Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Nilai-nilai multikultural pada buku teks pelajaran Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti kelas IV Sekolah Dasar terbitan Kemendikbud edisi revisi tahun 2017

Nasution, Siti Khodijah (2021) Nilai-nilai multikultural pada buku teks pelajaran Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti kelas IV Sekolah Dasar terbitan Kemendikbud edisi revisi tahun 2017. Masters thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1723100227.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Pendidikan multikultural merupakan pendekatan progresif untuk melakukan transformasi pendidikan dan budaya masyarakat secara menyeluruh. Pembelajaran Pendidikan Agama Islam, mutlak membutuhkan referensi ataupun sumber belajar yang sahih. Pada Kurikulum 2013, pemerintah telah mengeluarkan buku siswa yang diterbitkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan muatan dan penerapan nilai-nilai mulikultural yang terdapat dalam buku teks pelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan. Adapun metodenya adalah deskriptif analitis. Hasil penelitian menemukan nilai-nilai multikultural: 1. Nilai Toleransi, 2 Nilai Kesamaan/ Kesetaraan, 3. Nilai Persatuan, 4. Nilai Kekerabatan atau Persaudaraan, 5. Nilai Keadilan. Penerapan nilai-nilai multikultural dalam buku teks pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti kelas IV Sekolah Dasar terbitan Kemendikbud edisi revisi tahun 2017 ini disajikan dalam bentuk kalimat yang mengindikasikan adanya nilai multikultural. Kemudian melalui gambar yang mengilustrasikan adanya aktivitas bernilai multikultural. Adapun sebaran penerapan nilai multikultural pada setiap pelajaran sebagai berikut: 1. Pelajaran 1 memuat nilai toleransi, 2. Pelajaran 2 memuat nilai toleransi, persatuan, dan keadilan, 3.Pelajaran 3 memuat nilai toleransi, kesamaan/ kesetaraan, persatuan, kekerabatan/ persaudaraan, dan keadilan, 4. Pelajaran 4 memuat nilai toleransi, persatuan, dan keadilan, 5. Pelajaran 5 memuat nilai kekerabatan/ persaudaraan dan keadilan, 6. Pelajaran 6 memuat nilai toleransi dan keadilan, 7. Pelajaran 7 memuat nilai toleransi dan kekerabatan/ persaudaraan, 8. Pelajaran 8 memuat nilai toleransi, 9. Pelajaran 9 memuat nilai toleransi, kesamaan/ kesetaraan, persatuan, kekerabatan/ persaudaraan, dan keadilan, 10. Pelajaran 10 memuat nilai toleransi.

Item Type: Thesis (Masters)
Supervisors: Dr. Erawadi, M.Ag. dan Dr. H. Sumper Mulia Harahap, M.Ag.
Keywords: PAI; Nilai-nilai Multikultural; Buku siswa; Edisi revisi 2017
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130202 Curriculum and Pedagogy Theory and Development
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Pascasarjana > Program Magister > S2 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr. Aflah Indra Pulungan
Date Deposited: 04 Nov 2021 04:34
Last Modified: 04 Nov 2021 04:34
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7141

Actions (login required)

View Item View Item