Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis nilai-nilai pendidikan multikultural pada buku teks Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti SMP/MTs kelas VIII

Saleh, Madon (2021) Analisis nilai-nilai pendidikan multikultural pada buku teks Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti SMP/MTs kelas VIII. Masters thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1723100218.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti merupakan salah satu mata pelajaran wajib di Sekolah Menengah Pertama yang mengajarkan pemahaman dan pengamalan agama yang moderat, menghargai perbedaan agama dan keyakinan. Sebuah pemahaman yang inklusif, anti kekerasan dan radikalisme. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui/mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan multikultural pada buku teks Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas VIII, serta kelebihan dan kekurangan buku teks Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas VIII dilihat dari aspek muatan nilai-nilai pendidikan multikultural. Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian perpustakaan (library research). Metode analisis data yang diguanakan dalam penelitian ini adalah analisis isi (content analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai-nilai pendidikan multikultural pada buku teks Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMP/MTs kelas VIII, yaitu: a) nilai demoratisasi terdapat dalam Bab 1: Meyakini Kitab-Kitab Allah Mencintai Alquran dan Bab 3: Mengutamakan Kejujuran dan Menegakkan Keadilan, b) nilai humanisme terdapat dalam Bab 1: Meyakini Kitab-Kitab Allah Mencintai Alquran, Bab 2: Menghindari Minuman Keras, Judi, dan Pertengkaran, Bab 3: Mengutamakan Kejujuran dan Menegakkan Keadilan, Bab 10: Menghiasi Pribadi dengan Berbaik Sangka dan Beramal Saleh, dan Bab 11: Ibadah Puasa Membentuk Pribadi yang Bertakwa, dan c) nilai pluralisme Nilai Pluralisme terdapat dalam Bab 1: Meyakini Kitab-Kitab Allah Mencintai Alquran dan Bab 3: Mengutamakan Kejujuran dan Menegakkan Keadilan. Kelebihan buku teks Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti kelas VIII dilihat dari muatan nilai multikultural adalah a) mudah dipahami, dan b) sistematis c) pembahasan yang moderat dalam hubungan Islam dengan agama samawi lainnya, terutama dalam Bab 1: Meyakini Kitab-Kitab Allah Mencintai Alquran dan Bab 3: Mengutamakan Kejujuran dan Menegakkan Keadilan. Adapun kekurangannya adalah a) muatan nilai pendidikan multikultural tidak ditemukan dalam Mutiara Khazanah Islam yang berisi penjelasan materi pembelajaran dan merupakan bagian terpanjang dari setiap bab, b) muatan nilai pendidikan biasanya hanya ditemukan dalam peta konsep dan refleksi akhlak mulia, tetapi disebutkan tidak secara tegas, hanya berupa potongan-potongan kecil yang perlu dihubungkan satu persatu melalui penjelasan peneliti agar dapat dipahami secara utuh.

Item Type: Thesis (Masters)
Supervisors: Dr. H. Sumper Mulia Harahap, M.Ag. & Dr. Erawadi, M.Ag.
Keywords: Pendidikan multikultural; Budi pekerti
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040305 Akhlaq, Tasawuf, and related science
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy
Divisions: Pascasarjana > Program Magister > S2 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr. Aflah Indra Pulungan
Date Deposited: 04 Nov 2021 02:06
Last Modified: 04 Nov 2021 02:06
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7130

Actions (login required)

View Item View Item