Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Determinan pendapatan asli daerah (PAD) Sumatera Utara

Atikah, Rahmi (2021) Determinan pendapatan asli daerah (PAD) Sumatera Utara. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1640200228.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Provinsi Sumatera Utara merupakan salah satu provinsi yang menerapkan sistem otonomi daerah. Pelaksanaan otonomi daerah diatur dalam Undang-undang No. 32 tahun 2004 tentang pemerintah daerah menyebutkan bahwa dalam penyelenggaraan pemerintah daerah sesuai dengan amanah Undang-undang Negara Republik Indonesia tahun 1945. Dimana seharusnya Pajak Daerah, Jumlah Penduduk meningkat maka PAD juga meningkat dan begitu juga sebaliknya jika penerimaan pajak daerah, dan jumlah penduduk menurun maka PAD juga akan menurun. Akan tetapi terdapat perbedaan pada Pajak Daerah, Jumlah Penduduk, dan PAD Sumatera Utara. Maka yang menjadi tujuan masalah dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah perkembangan Jumlah Penduduk dan penerimaan pajak daerah berpengaruh terhadap PAD di Sumatera Utara. Teori-teori yang mendukung penelitian ini mengatakan bahwa besarnya komposisi dan distribusi penduduk akan mempengaruhi kegiatan-kegiatan sosial dan ekonomi masyarakat, jumlah penduduk sangat menguntungkan bagi pembangunan ekonomi, sehingga jumlah penduduk tidak boleh terlalu banyak atau sedikit untuk memperoleh kenaikan pendapatan nasional. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Hasil uji yang dilakukan sebelumnya menunjukkan bahwa secara parsial variabel jumlah penduduk tidak berpengaruh terhadap PAD, bersamaan dengan itu secara parsial variabel pajak daerah memiliki pengaruh terhadap PAD. Secara simultan dapat disimpulkan bahwa jumlah penduduk dan pajak daerah secara simultan berpengaruh terhadap PAD di Provinsi Sumatera Utara.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Delima Sari Lubis, MA dan Aliman Syahuri Zein, M.E.I
Keywords: Jumlah penduduk; PAD; Pajak daerah
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140215 Public Economics- Taxation and Revenue
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 16 Aug 2021 04:56
Last Modified: 26 Oct 2021 01:36
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/6852

Actions (login required)

View Item View Item