Harahap, Asmawari (2021) Strategi guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an di kelas II SD Negeri Padangsihopal Kecamatan Huristak. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1420100081.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (1MB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah kurangnya kemampuan siswa dalam belajar Pendidikan Agama Islam tentang membaca Al-qur‟an di kelas II SD Negeri Padangsihopal Kecamatan Huristak yang di sebabkan kurangnya buku referensi siswa, kurangnya kedisiplinan siswa, serta kurangnya waktu yang digunakan dalam belajar membaca Al-qur‟an selama proses belajar mengajar berlangsung. Rumusan masalah penelitian ini adalah Bagaimana strategi guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an, Apa kendala yang ditemukan guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an, Apa upaya yang dilakukan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi kendala meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran strategi guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an, untuk mengetahui kendala yang ditemukan guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an, untuk mengetahui usaha yang dilakukan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi kendala meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an. Penelitian kualitatif deskriptif merupakan penelitian yang menggunakan instrument pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Sedangkan untuk pengolahan dan analisis data dilakukan secara kualitatif deskriptif. Selanjutnya penelitian ini memiliki sumber data primer yaitu guru Pendidikan Agama Islam di kelas II SD Negeri Padangsihopal Kecamatan Huristak, sedangkan sumber data sekunder yaitu kepala sekolah serta guru-guru yang mengajar di SD Negeri Padangsihopal Kecamatan Huristak dan dokumentasi. Hasil penelitian yang ditemukan dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an di kelas II SD Negeri Padangsihopal Kecamatan Huristak dari 36 siswa yang belum fasih membaca Al-qur‟an lebih banyak dibanding dengan yang fasih. Bahkan masih banyak terjadi kesalahan baik dari segi tanda baca, panjang pendek bacaan. Kendala yang ditemukan guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an di kelas II SD Negeri Padangsihopal Kecamatan Huristak adalah kurangnya buku referensi bacaan siswa, kedisiplinan siswa, kurangnya jumlah guru Pendidikan Agama Islam, kurangnya waktu dalam belajar membaca Al-qur‟an. Upaya yang dilakukan guru untuk mengatasi kendala meningkatkan kemampuan membaca Al-qur‟an adalah menambah buku referensi siswa, memotivasi siswa agar lebih disiplin, menambah guru Pendidikan Agama Islam, serta mengoptimalkan waktu belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Hamdan Hasibuan, S.Pd., M.Pd dan Zulhammi, M.Ag.,M.Pd |
Keywords: | Strategi; Guru Pendidikan Agama Islam; Al-Qur’an |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Darmayanti Simamora |
Date Deposited: | 07 Jul 2021 04:12 |
Last Modified: | 07 Jul 2021 04:12 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/6738 |
Actions (login required)
View Item |