Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal

Nurhasanah, Nurhasanah (2021) Pengaruh keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1620200016.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Latar belakang masalah dalam penelitian ini, karena kurangnya minat siswa dalam belajar Matematika maka perlu ditingkatkan keterampilan mengajar guru di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah seberapa besar tingkat keeratan hubungan antara keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika? Seberapa besar sumbangan keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika? apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal. Dari rumusan masalah tersebut yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat keeratan hubungan antara keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika, untuk mengetahui besar sumbangan keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika, untuk mengetahui pengaruh yang signifikan antara keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode penelitian ex post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI A DAN XI B yang berjumlah 56 siswa. sedangkan sampel penelitian yang diambil dari kelas XI B yaitu berjumlah 22 siswa dari jumlah populasi. Teknik pengambilan sampel dengan dilakukan dengan teknik purposive sampling, instrument yang digunakan dalam pengumpulan data pada penelitian ini adalah angket berbentuk pilihan pernyataan, Uji hipotesis, Uji signifikan, dan Uji-t. Berdasarkan hasil uji-t dari hasil uji hipotesis yang menunjukkan keterampilan mengajar guru memiliki nilai rata- rata 55,22 dan minat siswa dengan nilai rata- rata 41,60 artinya rata�rata keterampilan mengajar guru lebih baik daripada minat belajar siswa. dengan uji-t diperoleh thitung = 9,935 ttabel = 1,721, maka dapat disimpulkan bahwa korelasi variabel x (keterampilan mengajar guru) terhadap y (minat belajar siswa) adalah “signifikan”. Dari perhitungan tersebut terlihat penerimaan Ha ,”Terdapat pengaruh yang signifikan antara keterampilan mengajar guru terhadap minat siswa dalam belajar matematika di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal,”. Dan penolakan Ho.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Suparni, S.Si, M.Pd dan Dra. Hj. Tatta Herawati Daulae, M.A.
Keywords: Keterampilan Mengajar Guru; Minat Belajar Siswa
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130109 Pesantren (Islamic boarding school)
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 12 Apr 2021 02:22
Last Modified: 12 Apr 2021 02:22
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/6565

Actions (login required)

View Item View Item