Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan di PT. POS Indonesia KCP. Panyabungan

Andriasyah, Andriasyah (2020) Pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan di PT. POS Indonesia KCP. Panyabungan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1440200139.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Besarnya kebutuhan masyarakat akan jasa pengiriman barang, menjadi sebuah celah yang menguntungkan bagi para pelaku bisnis ekspedisi. Hal ini terlihat dari banyaknya jumlah perusahaan yang melebarkan sayap di bidang pengiriman barang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “apakah ada pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan di PT. POS Indonesia KCP Panyabungan”. Sedangkan tujuan dalam penelitian ini adalah “untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan di PT. POS Indonesia KCP Panyabungan”. Pembahasan penelitian berkaitan dengan pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan. Dalam teori, ada beberapa faktor yang mempengaruhi kepuasan pelnaggan antara lain: kualitas produk, kualitas pelayanan, emosinal, harga dan biaya. Maka dari itu, dapat disimpulkan bahwa kualitas pelayanan dan harga dapat berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, menggunakan tehnik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan angket dengan jumlah respoden 90 pelanggan yang datang di PT. POS, alat analisis yang digunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji linear, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji t, uji f dan regresi berganda Hasil penelitian uji t diketahui thitung pelayanan =0,319 < 1,663 sebagai ttabel dan thitung harga =1,626 < 1,663 sebagai ttabel artinya kedua variabel bebas tidak terdapat pengaruh secara parsial terhadap variabel terikat, kemudian dari uji f diketahui fhitung =1,323 < 2,71 sebagai ftabel maka Ho diterima artinya tidak terdapat pengaruh secara positif tingkat pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan secara simultan. sedangkan uji regresi berganda yang dilakukan kepuasan = 27,008 + 0,016 (pelayanan) + 0,167 (harga), artinya berdasarkan uji t dan uji f yang dilakukan baik secara persial dan simultan kedua variabel bebas (pelayanan dan harga) menunjukkan pengaruh yang negatif terhadap variabel terikat (kepuasan) di PT. POS Indonesia KCP Panyabungan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Darwis Harahap, SHI, M.Si dan Damri Batubara, M.A
Keywords: Pelayanan; harga; Kepuasan Pelanggan
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 03 Feb 2021 02:18
Last Modified: 03 Feb 2021 02:18
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/6370

Actions (login required)

View Item View Item