Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi harga saham PT. Indika Energy Tbk periode 2011-2018

Nasution, Desi Anwar Syarif (2019) Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi harga saham PT. Indika Energy Tbk periode 2011-2018. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
14 402 00193.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang masalah ini adalah perusahaan yang sudah go public dapat dilihat mengalami tingkat perkembangan atau tingkat penurunan melalui tingkatan harga sahamnya. Harga saham yang cukup tinggi akan memberikan keuntungan, yaitu berupa Capital Gain dan Citra yang lebih baik bagi perusahaan sehingga memudahkan bagi manajemen untuk mendapatkan dana dari luar perusahaan. Harga saham yang terjadi di pasar modal selalu berfluktuasi dari waktu ke waktu. Fluktuasi harga dari suatu saham tersebut akan ditentukan antara kekuatan penawaran dan permintaan. Semakin banyak orang yang membeli saham maka harga saham cenderung bergerak naik dan sebaliknya semakin banyak orang yang menjual sahamnya maka harga saham cenderung bergerak turun. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah terdapat pengaruh ROA dan rasio lancar secara parsial maupun simultan terhadap harga saham PT. Indika Energy Tbk periode 2011-2018. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Apakah terdapat pengaruh ROA dan rasio lancar secara parsial maupun simultan terhadap harga saham PT. Indika Energy Tbk periode 2011-2018. Pembahasan dalam penelitian ini berkaitan dengan analisis laporan keuangan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah tentang harga saham. Menurut Halim, apabila laba yang diperoleh perusahaan relatif tinggi maka kemungkinan besar dividen yang dibayarkan juga relatif tinggi dan akan berpengaruh positif terhadap harga saham. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jumlah populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 32 sampel. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Analisis data regresi linear berganda dengan menggunakan statistik yaitu SPSS versi 23. Hasil penelitian menyatakan bahwa nilai R square sebesar 0,162 atau 16,2% menunjukkan ROA dan rasio lancar mempengaruhi harga saham. Hal ini menunjukkan bahwa variabel independen berpengaruh terhadap variabel dependen hanya sebesar 16,2%, dan sisanya 83,8% dipengaruhi oleh faktor-fakor lain diluar penelitian yang dilakukan oleh peneliti. Terdapat pengaruh variabel ROA terhadap variabel harga saham. Tidak terdapat pengaruh variabel rasio lancar terhadap variabel harga. Tidak terdapat pengaruh ROA dan rasio lancar secara simultan terhadap harga saham.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Kamaluddin dan Aliman Syahuri Zein
Keywords: Harga saham; ROA; rasio lancar
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Users 10 not found.
Date Deposited: 14 Oct 2020 04:42
Last Modified: 14 Oct 2020 04:42
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/5683

Actions (login required)

View Item View Item