Nirmayanti, Nirmayanti (2012) Problematika penerapan kurikulum tingkat satuan pendidikan ktsp)pendidikan agama islam pada SD Negeri No.100120 Sisundung Kecamatan Angkola Barat. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
07 310 0172.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
Abstract
Skripsi ini berjudul “Problematika Penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Pendidikan Agama Islam Pada SD Negeri No.100120 Sisundung Kecamatan Angkola Barat” yaitu suatu kajian tentang problematika Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Pendidikan Agama Islam (PAI) dan penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Pendidikan Agama Islam (PAI). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Pendidikan Agama Islam (PAI) dan problematika yang ditemukan saat menerapkan KTSP PAI dalam melaksanakan pembelajaran di SD Negeri No.100120 Sisundung Kecamatan Angkola Barat, kemudian upaya-upaya yang dilaksanakan dalam menanggulangi problematika penerapan KTSP PAI tersebut. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dan dilihat dari kancah penelitian maka penelitian ini adalah riset lapangan. Untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan, maka digunakan intrumen pengumpulan data yang terdiri dari observasi dan interview. Sebagai analisis data dilaksanakan dengan menggunakan lima langkah, yaitu: Mengumpulkan seluruh data yang dapat di lapangan, mengadakan reduksi, menyusun data secara yang berkenaan, data-data kelompok sesuai dengan yang dibutuhkan dan mengadakan pemeriksaan kembali terhadap data-data yang didapatkan di lapangan. Gambaran dari penelitian ini, bahwa penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Pendidikan Agama Islam yang dilakukan oleh guru-guru Pendidikan Agama Islam di SD Negeri No. 100120 Sisundung Kecamatan Angkola Barat berjalan dengan baik, sebagaimana yang dicantumkan atau yang dianjurkan oleh Departemen Pendidikan Nasional (DEPDIKNAS), penerapannya itu melalui praktek langsung misalnya cara berwudhu’, membaca ayat-ayat pendek di depan teman-temannya. Problematika yang ditemukan dalam menerapkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Pendidikan Agama Islam di SD Negeri No. 100120 Sisundung Kecamatan Angkola Barat adalah kurang kerjasama dengan orang tua murid, perkembangan teknologi dan minimnya waktu yang digunakan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Sedangkan upaya guru Pendidikan Agama Islam di SD Negeri No. 100120 Sisundung Kecamatan Angkola Barat dalam menanggulangi problematika Penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Pendidikan Agama Islam adalah memberikan pekerjaan rumah, mengadakan kerjasama dengan guru-guru lainnya, melatih anak-anak menuliskan ayat-ayat Al-Qur’an ke papan tulis dan setiap memulai dan menutup pelajaran dianjurkan salah satu dari murid-murid itu membacakan do’a yang pendek.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Drs.Samsuddin,M.Ag dan Ali Asrun Lubis,S.Ag.,M.Pd |
Keywords: | Kurikulum, Pendidikan agama islam |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Mrs. Zura idah |
Date Deposited: | 16 Oct 2020 21:58 |
Last Modified: | 16 Oct 2020 21:58 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/5651 |
Actions (login required)
View Item |