Siregar, Asma Sari (2013) Pola komunikasi orang tua terhadap anak dalam menanamkan ibadah shalat di Desa Mompang Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
08 110 0004.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (630kB) |
Abstract
Latar belakang masalah dalam penelitian ini yaitu kemajuan dan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni, selain membawa dampak positif ia juga membawa dampak negatif yaitu memicu timbulnya masalah sosial (Social Problem). Untuk penyelesaian masalah tersebut dapat diselesaikan dengan jalan mendekatkan diri kepada Tuhan, karena dari realita yang ada hal itu terjadi disebabkan kemiskinan spritual dan jalan penyembuhannya adalah kembali kepada agama. Salah satu upaya penyembuhannya yaitu dengan melaksanakan shalat, karena shalat dapat mencegah manusia dari perbuatan keji dan munkar. Kondisi seperti ini pula yang terjadi di Desa Mompang yaitu anak-anak banyak yang terpengaruh oleh lingkungan dan pergaulan yang tidak baik sehingga menimbulkan masalah sosial. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu : Bagaimana Pola komunikasi orang tua terhadap anak dalam menanamkan ibadah shalat dan apa saja faktor pendukung dan penghambat komunikasi orang tua terhadap anak. Berdasarkan masalah tersebut, maka tujuan penelitian ini atau pembahasan penelitian ini adalah untuk mengetahui pola komunikasi orang tua terhadap anak dalam menanamkan ibadah shalat dan apa saja faktor pendukung dan penghambat komunikasi orang tua terhadap anak. Sedangkan kegunaan penelitian ini yaitu diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk pengembangan ilmu pengetahuan yaitu pada pengembangan teori komunikasi dan menjadi tambahan rujukan untuk kajian-kajian komunikasi terutama tentang komunikasi orang tua terhadap anak dan menjadi bahan masukan dan bahan evaluasi bagi orang tua, tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakat pada umumnya tentang pola komunikasi orang tua terhadap anak dalam usaha melaksanakan pendidikan terhadap anak di dalam keluarga dalam menanamkan ibadah shalat Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, yaitu bertujuan untuk menggambarkan secara sistematis dan akurat, fakta dan karakteristik tertentu. Adapun sumber data dalam penelitian ini yaitu sumber data primer dan sekunder. Sumber data primer yaitu orang tua anak yang menjadi responden penelitian dan sumber data sekunder yaitu kepala desa, tokoh agama Desa Mompang dan buku-buku yang relevan dengan penelitian ini. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu: wawancara, observasi dan dokumentasi. Pemilihan informan penelitian digunakan dengan cara snow-ball sampling. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pola komunikasi orang tua terhadap anak dalam menanamkan ibadah shalat di Desa Mompang Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu yaitu dengan menggunakan pola komunikasi kesetaraan (The Equality Pattern) dan Pola monopoli. Faktor pendukung pola komunikasi orang tua yaitu lembaga pendidikan, pengajian malam, kesadaran orang tua sendiri dan adapun faktor penghambat pola komunikasi orang tua yaitu perhatian dan ekonomi keluarga, pemanfaatan waktu yang kurang efesien, pergaulan yang tidak baik, dan ketersediaan lembaga pendidikan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Fauzi Rizal, S.Ag., M.A. dan Dr. Juni Wati Sri Rizki, S.Sos., MA |
Keywords: | Komunikasi Orang; Ibadah Shalat |
Subjects: | 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170111 Psychology of Religion |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam |
Depositing User: | Ms Darmayanti Simamora |
Date Deposited: | 07 Oct 2020 04:41 |
Last Modified: | 07 Oct 2020 04:41 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/5533 |
Actions (login required)
View Item |