Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Penerapan pembelajaran model elaborasi untuk meningkatkan motivasi belajar matematika siswa kelas VII Mts AL- Kautsar Sidakkal

Pratama, Halim (2012) Penerapan pembelajaran model elaborasi untuk meningkatkan motivasi belajar matematika siswa kelas VII Mts AL- Kautsar Sidakkal. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
073300013.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (6MB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah masalah “ Penerapan Model Pembelajaran Elaborasi Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Matematika Siswa Kelas VII Mts AL- Kautsar Sidakkal. Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan Peningkatan Motivasi Belajar Matematika Siswa melalui model Pembelajaran Elaborasi di kelas VII Mts AL-Kautsar Sidakkal Padangsidimpuan. Penelitian ini dilaksanakan di kelas VII Mts. AL-Kautsar Sidakkal Padangsidimpuan yang berjumlah 12 orang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan model siklus. Satu siklus terdiri dari Perencanaan ( Planning ), Pelaksanaan / tindakan ( Action ), Pengamatan / Observasi ( Observation ), dan Repleksi ( Replection ) dan jumlah siklus dalam penelitian ini adalah tiga siklus. Setiap Siklus terdiri dari dua pertemuan. Berdasarkan pembahasan dan penelitian maka di peroleh hasil : Terjadi peningkatan aktivitas positif dari pertemuan pertama ke pertemuan kedua. Peningkatan terjada pada aktivitas siswa memperhatikan penjelasan materi pelajaran yang di sampaikan guru yaitu dari 50 % ke 75 %, berani untuk bertanya dari 16,6 % ke 33,3 %, serta memberikan respon terhadap permasalahan di atas dari 33,3 % ke 50 %.Bersamaan dengan meningkatnya persentase beberapa aktivitas positif,terjadi penurunan pada aktivitas negatif yaitu siswa tidak memperhatikan guru ketika penyampainkan pelajaran dari 16,6 % ke 8,3 %, selanjutnya pertemuan tiga ke pertemuan empat, yaitu terjadi peningkatan memperhatikan guru ketika proses belajar mengajar berlangsung dari 58, 33 % ke 75 %, siswa mengajukan pertanyaan ketika proses belajar mengajar berlangung dari 41,66 % ke 58,33 %, terjadi pula penurunan persentase pada beberapa aktivitas negatif yaitu siswa tidak memperhatikan guru ketika proses belajar mengajar berlangsung dari 25 % ke 16,66 %, dan penurunan aktivitas siswa ribut ataupun berjengkrama dari 17 % ke 9 %. Selanjutnya terjadi peningkatan aktivitas positif pada pertemauan ke lima dan keenam yaitu, siswa memberikan pertanyaan ketika proses belajar dari 33,33 % ke 50 %, siswa memberikan respon setiap permasalahan yang muncul dari16,66% ke 33,33 %, bersamaan dengan meningkatnya persentase aktivitas positif, terjadi pula penurunan aktivitas negative, yaitu aktivitas siswa tidak memperhatikan guru dari 16,66 % ke 8,33%..

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Zulhammi M.Ag. M.Pd dan Suparni S.Si. M.Pd
Keywords: Matematika., Model Elaborasi
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0101 Pure Mathematics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Mr. Muhammad Ihsan Ritonga
Date Deposited: 30 Sep 2020 02:35
Last Modified: 30 Sep 2020 02:35
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/5329

Actions (login required)

View Item View Item