Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Peranan orangtua dalam meningkatkan minat baca Al-Qur’an anak di Lingkungan I Inpres Sitataring Kelurahan Batang Ayumi Julu Padangsidimpuan

Hasibuan, Ery Septiady (2015) Peranan orangtua dalam meningkatkan minat baca Al-Qur’an anak di Lingkungan I Inpres Sitataring Kelurahan Batang Ayumi Julu Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
10 310 0091.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana minat membaca Al-Qur’an anak, kemudian tanggung jawab orangtua, dan peranan orangtua dalam meningkatkan minat membaca Al-Qur’an anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana minat membaca AlQur’an anak, kemudian tanggung jawab orangtua, dan peranan orangtua dalam meningkatkan minat membaca Al-Qur’an. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif yaitu penelitian yang diarahkan untuk menggambarkan gejala-gejala/ kejadian-kejadian yang terjadi secara apa adanya. Adapun instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi dan test. Kemudian analisis datanya dengan cara kualifikasi data, reduksi data, deskripsi data, menarik kesimpulan dan tabulasi data. Hasil penelitian menunjukkan peranan orangtua dalam meningkatkan minat baca Al-Qur’an anak di Lingkungan I Inpres Sitataring Kelurahan Batang Ayumi Julu Padangsidimpuan belum sepenuhnya terlaksana dengan baik, sebab masih banyak orangtua yang memberikan perannya kepada lembaga lain. Hal ini dilakukan karena beberapa pertimbangan, yakni masih banyak orangtua yang waktunya tidak sepenuhnya bisa mengawasi anak mereka karena sibuk mencari nafkah. Tetapi ada juga orangtua yang mengajarkan sendiri pendidikan agama terhadap anak mereka, karena ada orangtua yang ingin berperan langsung dalam membentuk peran beragama pada anak. Berdasarkan hasil penelitian ini, secara tidak langsung orangtua mempunyai peran yang sangat besar dalam meningkatkan baca Al-Qur’an anak. Kemudian tingkat minat bacaan Al-Qur’an anak di Lingkungan I Inpres Sitataring Kelurahan Batang Ayumi Julu Padangsidimpuan dapat digolongkan tinggi. Ini dapat dilihat dari hasil test yang peneliti berikan kepada mereka, dari jawaban-jawaban test tersebutlah peneliti mengambil kesimpulan bahwa minat baca Al-Qur’an anak tinggi, hanya saja mereka masih membutuhkan perhatian yang lebih lagi dari orangtua mereka masing-masing.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Ali Anas Nasution dan Risdawati Siregar
Keywords: Minat anak; Al-Qur'an; peran orangtua
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Users 10 not found.
Date Deposited: 02 Sep 2020 04:05
Last Modified: 02 Sep 2020 04:05
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/4646

Actions (login required)

View Item View Item