Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Upaya guru dalam menanamkan etika pada anak TK Madinah Kelurahan Pangkal Dolok

Marlina, Lely (2015) Upaya guru dalam menanamkan etika pada anak TK Madinah Kelurahan Pangkal Dolok. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
103100179.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini merupakan upaya yang dilakukan oleh guru TK Madinah dalam menanamkan etika pada anak TK Madinah. Dari hal tersebut peneliti mengambil rumusan masalah pada penelitian ini yaitu: bagaimana upaya guru dalam menanamkan etika pada anak taman kanak-kanak Madinah Kelurahan Pangkal Dolok, apa-apa saja hambatan-hambatan yang dialami guru dalam menanamkan etika pada anak taman kanak-kanak Madinah Kelurahan Pangkal Dolok. Selanjutnya tujuan penelitian ini adalah Untuk menggambarkan upaya guru dalam menanamkan etika pada anak taman kanak-kanak Madinah Kelurahan Pangkal Dolok dan Untuk menemukan hambatan-hambatan yang dialami guru dalam menanamkan etika pada anak taman kanak-kanak Madinah Kelurahan Pangkal Dolok. Penelitian ini berkaitan dengan bidang ilmu filsafat dan akhlak tasawuf sehubungan dengan itu pendekatan yang dilakukan adalah teori-teori yang berkaitan teori-teori filsafat dan akhlak tasawuf atau aspek-aspek tertentu dari keilmuan tersebut. Jenis penelitian ini penelitian kualitatif dengan pendekatan metode deskriptif. Dalam penelitian ini peneliti bertindak sebagai peneliti yang gunanya untuk mengetahui upaya guru dalam menanamkan etika pada anak TK Madinah, maka instrumen yang digunakan yaitu observasi dan wawancara. Berdasarkan penelitian di atas maka diperoleh hasil bahwa upaya yang digunakan oleh guru TK Madinah dalam menanamkan etika pada anak baik, hal ini terlihat dari keseharian anak-anak di sekolah, ketika berinteraksi dengan guru temantemannya, dalam kegitan belajar mengajar, bermain dan yang lainnya, adapun upaya yang digunakan guru dalam menanamkan etika pada anak yaitu: mendidik dan membimbing anak sesuai dengan sifat dan sikap guru TK, bersikap lemah lembut, sering memberi pujian dan membiasakan anak-anak mengucapkan terimakasih, menjadi contoh teladan yang baik di depan anak-anak. Metode yang digunakan yaitu melalui metode bermain, metode cerita, metode pembiasaan, metode demonstrasi, metode hukuman, metode bercakap-cakap. Sedangkan hambatan-hambatan yang dialami guru dalam menanamkan etika pada anak yaitu: pengawasan bagi anak yang aktif atau banyak bergerak, harus benar-benar memahami latarbelakang anak yang berbeda-beda dari segi fisik dan psikis, sifat anak yang harus dibujuk dengan lembut lembut, Sering mengulang-ulangi pelajaran, Kurangnya komunikasi dengan orang tua anak.Upaya yang dilakukan oleh guru sangat berpengaruh terhadap etika anak, artinya semakin baik upaya yang dilakukan maka semakin baik etika yang ada pada diri anak, hal itu terlihat dari keseharian anak dalam berinteraksi dengan masyarakat sekitarnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. Sahadir Nasution, M.Pd dan Lis Yulianti Syafrida Siregar, S.Psi.,M.A
Keywords: Guru; Menanamkan Etika
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr. Muhammad Nuddin
Date Deposited: 01 Sep 2020 08:25
Last Modified: 01 Sep 2020 08:25
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/4620

Actions (login required)

View Item View Item